BOLASPORT.COM - Kiper Persija Jakarta, Cahya Supriadi, dipastikan tiba di Turki pada Selasa (25/10/2022).
Hal tersebut diungkapkan oleh asisten pelatih timnas U-20 Indonesia, Nova Arianto.
Kehadiran Cahya Supriadi di Turki untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia.
Baca Juga: Akhiri Masa Cuti, Zinedine Zidane Siap Melatih Kembali
Sebelumnya, Cahya Supriadi harus istirahat lebih dahulu karena cedera yang dialaminya saat memperkuat timnas U-20 Indonesia kala berjumpa Hongkong dalam Grup B Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jawa Timur, Jumat (16/9/2022).
Saat itu, Cahya Supriadi langsung dilarikan ke Rumah Sakit dengan ambulans untuk diberikan perawatan yang intensif.
"Iya (Cahya Supriadi) hari ini tiba di Turki," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com, Selasa (25/10/2022).
Baca Juga: Kans Juara Nyaris Sirna, Quartararo Siap Gila-gilaan Lagi pada MotoGP Valencia
Timnas U-20 Indonesia sendiri sudah berada di Turki sejak Minggu (16/10/2022).
Satu laga uji coba telah dilakoni timnas U-20 Indonesia dengan melawan tim setempat.
Timnas U-20 Indonesia sukses memetik kemenangan 2-1 atas Cakallikli Spor di Lapangan Kempenski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022).
Baca Juga: PIALA DUNIA - Eks Pelatih Timnas Prancis Sarankan Didier Deschamps Tak Bawa Varane ke Qatar
Gol timnas U-20 Indonesia diciptakan oleh Ginanjar (17') dan Ricky Pratama (85').
Selanjutnya, skuad Garuda Nusantara akan berjumpa timnas U-20 Turki pada Rabu (26/10/2022).
Sementara itu, agenda TC timnas U-20 Indonesia ini dalam rangka menyambut Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Piala Dunia U-20 2023 sendiri digelar di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni 2023.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar