BOLASPORT.COM - Calon pemain naturalisasi untuk timnas U-20 Indonesia, Justin Hubner mengaku belum tahu banyak soal Shin Tae-yong kecuali terkait skema atau formasi yang biasa ia pakai saat menukangi skuad Garuda.
Justin Hubner menjadi salah satu calon pemain naturalisasi yang mencuri perhatian pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Penampilan bagusnya pemain Liga Inggris Wolves U-21 itu bahkan sudah diakui oleh Shin Tae-yong.
Baca Juga: PSSI: Dua Pemain Naturalisasi Timnas U-20 Indonesia Bakal Jalani Wawancara Dengan BIN
PSSI menyatakan setelah melihat penampilan bagus Justin Hubner, pelatih asal Korea Selatan itu langsung bersurat ke federasi.
Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu meminta PSSI untuk segera memproses naturalisasi Justin Hubner dan Ivar Jenner.
Hal ini karena kedua pemain dibutuhkan Shin Tae-yong untuk menambah kekuatan timnas U-20 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Dengan begitu, proses administrasi untuk kedua pemain tersebut langsung dijalani.
Bahkan Hubner dan Jenner hari ini Selasa (25/10/2022) tengah menjalani wawancara bersama Badan Intelijen Negara (BIN).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar