BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, mengaku kurang fokus hingga tersingkir pada babak kedua French Open 2022.
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela menelan kekalahan usai tampil sebagai wakil Indonesia pertama di French Open 2022.
Pertandingan kali ini, Zacha/Bela takluk dari pasangan unggulan ketujuh asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Lohau di Stade Pierre De Coubertin, Paris, Prancis, Kamis (27/2022).
Mereka dibekuk langsung lewat dua gim dengan skor akhir 19-21, 17-21.
Zacha menyebut faktor kekalahan yang terjadi karena kehilangan fokus dan kurang siap dalam menghadapi melawan wakil Jerman.
Baca Juga: French Open 2022 - Jumpa Fikri/Bagas, Siasat Caretaker Rexy Mainaky untuk Anak Asuhnya
"Bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan tanpa ada masalah seperti cedera," kata Zacha pasca laga dikutip BolaSport.com dari PBSI.
"Pada laga sebelumnya, saya sempat mendapat sedikit masalah. Hari ini fokus kami kurang begitu siap menghadapi pasangan dari Eropa."
"Kami tidak bisa menebak pola permainan mereka yang berbeda dengan pemain Asia pada umumnya. Pasangan Eropa lebih memainkan tempo dan menerapkan banyak pola permainan."
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI |
Komentar