Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Atalanta Pepet Napoli, AC Milan Kepeleset

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 31 Oktober 2022 | 05:35 WIB
Atalanta sukses menekuk Empoli dalam laga pekan ke-12 Liga Italia 2022-2023
TWITTER.COM/ATALANTA_BC
Atalanta sukses menekuk Empoli dalam laga pekan ke-12 Liga Italia 2022-2023

BOLASPORT.COM - Atalanta menipiskan jarak dari Napoli setelah mengalahkan Empoli, sedangkan AC Milan malah kepeleset di kandang Torino.

Sebanyak lima laga dipertandingkan dalam lanjutan pekan ke-12 Liga Italia 2022-2023 pada Minggu (30/10/2022) malam WIB hingga Senin (31/10/2022) dini hari WIB.

Duel Empoli versus Atalanta dan Torino melawan AC Milan menjadi yang menarik perhatian.

Dimulai dari Atalanta yang menyambangi markas Empoli di Carlo Castellani, Minggu (30/10/2022).

Meski bertindak sebagai tim tamu, La Dea, julukan Atalanta, tetap bermain menyerang sejak awal laga.

Alhasil, Atalanta berhasil membuka keran golnya pada menit ke-32 lewat sontekan Hans Hateboer.

Pada menit ke-59, Ademola Lookman membawa Atalanta semakin menjauh setelah berhasil menjebol gawang Empoli dengan memanfaatkan umpan Mario Pasalic.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man United Dekat dengan 4 Besar, Arsenal Belum Kehabisan Bensin

Kemenangan 2-0 ini membawa Atalanta naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia dengan koleksi 27 poin.

Mereka terpaut 6 poin dari Napoli yang berada di puncak.

Sementara itu, AC Milan secara mengejutkan menelan kekalahan dari Torino.

Bermain Stadion Grande Torino, Senin (31/10/2022) dini hari WIB, AC Milan keok 1-2 dari tuan rumah.

Dua gol Torino dicetak oleh Koffi Djidji (35') dan Aleksei Miranchuk (37').

Baca Juga: PIALA DUNIA - Update Cedera Raphael Varane, Erik ten Hag Bawa Kabar Gembira buat Timnas Prancis

Adapun I Rosonneri hanya mampu membalas satu kali lewat Junior Messias (67').

Dengan hasil ini, AC Milan gagal merebut posisi kedua dari Atalanta.

Mereka harus puas berada di posisi ketiga dengan 26 poin.

Berikut hasil dan klasemen pekan ke-12 Liga Italia 2022-2023:

  • Empoli 0-2 Atalanta (Hans Hateboer 32', Ademola Lookman 59')
  • Cremonese 0-0 Udinese
  • Spezia 1-2 Fiorentina (M'Bala Nzola 35'; Nikola Milenkovic 14', Arthur Cabral 90')
  • Lazio 1-3 Salernitana (Mattia Zaccagni 41'; Antonio Candreva 51', Federico Fazio 68', Boulaye Dia 76')
  • Torino 2-1 AC Milan (Koffi Djidji 35', Aleksei Miranchuk 37'; Junior Messias 67')

Standings provided by Sofascore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : SofaScore.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Megawati Jangan Diremehkan, Rival Terkuat Mulai Ketar-ketir dengan Red Sparks yang Bisa Bikin Kena Mental

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136