BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-20 Moldova, Iulian Bejan dan Vicu Bulmaga berikan pendapatnya terkait kekuatan timnas U-20 Indonesia.
Iulian menilai jika skuad Garuda Nusantara memiliki pemain-pemain cepat.
Mereka juga sudah diberikan gambaran tim lawan jelang pertandingan perdana yang akan digelar di Arslan Zeki Demirci Stadium, Turki, Selasa (1/11/2022).
Laga ini cukup krusial bagi mereka demi mendapatkan tempat timnas U-21 Moldova.
Hal ini membuat laga melawan skuad Garuda Nusantara akan berjalan dengan sengit.
Baca Juga: Pelatih Timnas U-20 Moldova Kirim Pujian Jelang Adu Taktik dengan Shin Tae-yong
"Indonesia adalah lawan yang sangat kuat dengan teknik dan pemain cepat."
"Kami telah menganalisis lawan dengan baik dan siap untuk pertandingan."
"Kami sangat termotivasi, terutama karena kami mewakili Republik Moldova. "
"Ini juga merupakan kesempatan yang sangat baik bagi kami untuk membuktikan kepada pelatih bahwa kami layak dipanggil ke timnas U-21 Moldova," kata Iulian Bejan dilansir BolaSport.com dari laman FMF.
Baca Juga: Jelang Hadapi Timnas U-20 Indonesia, Pelatih Moldova Ungkap Satu Masalah
Sementara itu, salah satu pemain abroad yang bermain di Liga Republik Ceko, Vicu Bulmaga menjelaskan jika saat ini timnya saat ini sudah mempersiapkan laga ini dengan baik.
Dia optimis bisa meraih hasil maksimal pada dua laga uji coba melawan skuad Garuda Nusantara ini.
"Ada suasana yang menyenangkan di tim, kami memiliki hubungan yang baik dengan staf teknis."
"Kami, para pemain, bergaul dengan sangat baik, terutama karena banyak dari kami bermain di tim junior. Saya memiliki harapan yang tinggi dari dua pertandingan dengan Indonesia."
"Saya berharap melalui kerja keras dan dedikasi, kami akan mendapatkan dua hasil positif, itu adalah tujuan tim, untuk membuat para pendukung kami senang," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | fmf.md |
Komentar