BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez diharapkan bisa kembali ke level terbaiknya dan menjadi daya pikat utama bagi ajang MotoGP.
Tidak bisa dipungkiri bahwa situasi sulit belum sepenuhnya redam di kubu Marc Marquez dan Repsol Honda pada MotoGP 2022 ini.
Marc Marquez bahkan sempat absen selama empat bulan saat MotoGP 2022 merampungkan balapan di Sirkuit Mugello, Italia.
Kesempatan masih didapat Marc Marquez saat dirinya tidak perlu menunggu musim kompetisi tahun ini berakhir untuk menggeber RC213V lagi.
Kembalinya pembalap berjuluk Baby Alien itu tak pelak membuat suasana grid kembali bersemangat meski dengan fisik yang belum 100 persen.
Repsol Honda tentu menjadi pihak yang mendapatkan dampak secara langsung dengan comebacknya Marc Marquez.
Dengan segala keterbatasan dan masalah yang ada, peraih delapan gelar juara dunia tersebut sudah mengemas satu podium pada GP Australia.
Selain Repsol Honda, pihak MotoGP tentu mendapatkan berkah dengan hadirnya Marc Marquez di lintasan balap lagi.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2022 - Harta dan Takhta, Musuh Quartararo Bukan Cuma Bagnaia
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar