BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mendesak Liga 1 musim 2022-2023 kembali digelar, sembari menunggu Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI.
Hal ini disampaikan oleh Aji Santoso saat menjalani sesi latihan pagi Persebaya Surabaya di Lapangan Thor, Surabaya pada Rabu (2/11/2022).
Pria asal Malang itu mendesak agar Liga 1 musim 2022-2023 segera kembali berjalan.
Ia meminta agar kompetisi segera digelar sembari PSSI mempersiapkan Kongres Luar Biasa (KLB) yang baru digelar pada bulan Maret 2023.
Seperti yang diketahui, kompetisi Liga 1 2022-2023 sudah tidak berjalan selama sebulan terakhir.
Liga 1 2022-2023 terhenti usai tragedi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Sabtu (1/10/2022).
Tragedi tersebut terjadi seusai Persebaya Surabaya berhasil mencatatkan kemenangan dengan skor 3-2 atas Arema FC.
Pada tragedi kemanusiaan tersebut, 135 orang meninggal pada malam itu.
Karena itu, PSSI pun didesak oleh Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang dibentuk pemerintah untuk menyelidiki kasus Tragedi Kanjuruhan untuk segera menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan pengurus baru.
Hal ini karena TGIPF menilai PSSI sebagai pihak yang paling bertanggung jawab dalam kasus Tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga: Ketum PSSI Sebut Tiga Opsi Kelanjutan Liga 1, Bisa Tanpa Penonton
PSSI pun akhirnya sepakat bakal menggelar Kongres Luar Biasa yang akan digelar pada Maret 2023.
"Maret ya (jadwal KLB), sambil menunggu KLB, seharusnya kompetisi ini cepat berjalan, nanti kalau kompetisinya selesai mungkin bisa KLB," ujar Aji Santoso.
"Jadi, apalagi kan KLB ini semua pengurus PSSI mengatakan kalau KLB pasti digelar, cuman tanggal pastinya belum ditentukan."
"Tapi yang terpenting bagaimana caranya kompetisi kali ini bisa secepat mungkin berjalan lagi, sambil menunggu KLB, itu idealnya," lanjutnya.
Lalu, Aji Santoso pun juga bicara soal jadwal ideal jika kompetisi jadi digelar.
Baca Juga: Sebulan Tragedi Kanjuruhan, Tersisa Satu Korban Wanita Dirawat di Rumah Sakit, Belum Bisa Bicara
Menurutnya, kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 idealnya bisa digelar pada akhir bulan November 2023.
Hal ini agar klub punya waktu yang cukup untuk mempersiapkan diri dari sekarang.
Waktu yang dibutuhkan menurut Aji Santoso adalah 25-27 hari.
"Ya kalau menurut saya mungkin kalo pertengahan bulan November agak mepet ya," ujar Aji Santoso.
"Karena beberapa klub masih libur, kasihan, kalau menurut saya kompetisi bisa diputar pada akhir bulan November itu sudah cukup ideal."
"Karena masih ada waktu untuk klub untuk persiapan 25-27 hari. Itu idealnya," tutup Aji Santoso.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar