BOLASPORT.COM - Bek senior timnas Spanyol, Sergio Ramos, masih optimistis dia akan dipanggil negaranya untuk mengikuti Piala Dunia 2022.
Sergio Ramos terakhir kali mengenakan seragam tim nasional pada 31 Maret 2021 saat turun pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Ia bermain selama empat menit sebagai pengganti Eric Garcia ketika timnas Spanyol menang 3-1 atas Kosovo.
Cedera yang ia alami pada pertengahan musim 2020-2021 saat masih memperkuat Real Madrid memaksanya absen pada Piala Eropa 2020.
Masalah cedera terus mengikuti Ramos hingga kepindahannya ke Paris Saint-Germain dan membuatnya tidak pernah dipanggil lagi ke tim La Furia Roja.
Total, nama Ramos sudah tidak diikutsertakan di daftar pemain Spanyol selama 18 bulan.
Musim 2022-2023 seakan menjadi momen kebangkitan bek berusia 36 tahun itu.
Ramos sudah turun di 18 pertandingan untuk PSG di lintas kompetisi dan menyumbang satu gol.
Hal itu membuat harapan Sergio Ramos kembali ke tim nasional Spanyol untuk Piala Dunia 2022 kembali hidup.
“Semua tahu betapa pentingnya untuk setiap pemain Spanyol mengenakan seragam tim nasional,” kata Enrique, dikutip BolaSport.com dari Football Espana.
“Sekarang saya sudah merasa baik-baik saja dan siap, tetapi segalanya tergantung Luis Enrique. Saya sangat menghormatinya.”
“Saya masih antusias untuk kembali ke tim nasional dan bermain di Piala Dunia. Saya harap bisa kembali untuk turnamen di Qatar nanti,” ucap dia.
Sergio Ramos juga menilai dirinya masih bisa kembali ke level permainan terbaiknya setelah cedera yang dia alami musim lalu.
“Musim lalu sangat sulit karena saya mengalami banyak masalah dan harus beradaptasi di klub baru setelah hampir seumur hidup di Real Madrid.”
“Saya sangat jarang cedera sepanjang karier. Namun, saya tidak pernah merasa cedera musim lalu adalah akhir karier saya.”
Baca Juga: PIALA DUNIA - Timnas Prancis Dapat Kabar Buruk Lagi, Terancam Tanpa Presnel Kimpembe akibat Cedera
“Hidup selalu memberi tantangan, dan yang memberi makna dalam hidup saya, itu adalah kerja keras, kepribadian, dan kegigihan.”
“Menurut saya masih ada beberapa tahun dalam karier saya untuk bermain di level tertinggi. Saya sangat menyukai sepak bola, dan setiap pemain berdedikasi akan mendapatkan ganjaran positif,” ujar dia lagi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar