BOLASPORT.COM - Hylo Open 2022 memasuki babak perempat final. Indonesia menempatkan lima wakil dari tiga sektor untuk meraih gelar juara.
Babak perempat final Hylo Open 2022 akan dilangsungkan di Saarlandhalle Saarbruecken, Saarbruecken, Jerman, pada Jumat (4/11/2022).
Perjuangan wakil Indonesia di lapangan utama akan dibuka dengan pertandingan antara Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melawan pasangan asal Denmark, Mathias Thyrri/Amalie Magelund.
Runner-up Malaysia Masters 2022 tersebut memiliki modal bagus. Pasalnya, Rinov/Pitha berhasil mengalahkan pasangan Thyrri/Magelund pada pertemuan terakhir mereka.
Pertemuan tersebut terjadi pada babak pertama Malaysia Masters 2022, dimana Rinov/Pitha sukses mengalahkan Thyrri/Magelund dengan skor akhir 21-16, 21-14.
Selain menang head to head, secara peringkat Rinov/Pitha juga memiliki ranking lebih baik jika dibandingkan dengan Thyrri/Magelund. Dimana Rinov/Pitha saat ini berada di ranking ke-16 dunia, sementara itu Thyrri/Magelund berada di ranking ke-65 dunia.
Masih dari sektor ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati juga akan turun bertanding melawan pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Alexander Boje.
Rehan/Lisa harus waspada dan tampil solid untuk mengalahkan Christiansen/Boje, pasalnya mereka adalah unggulan kelima.
Apalagi secara head to head, Rehan/Lisa masih kalah dari pasangan Christiansen/Boje dan Christiansen/Boje belum pernah menelan kekalahan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Tournamen Software |
Komentar