BOLASPORT.COM - Lengan Robert Lewandowski membawa petaka bagi Barcelona saat bertandang ke markas Osasuna pada laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2022-2023.
Pertandingan penuh drama mewarnai kemenangan 2-1 Barcelona atas Osasuna di Estadio El Sadar, Selasa (8/11/2022) atau Rabu dini hari WIB.
Dikatakan dramatis karena tim tamu memperoleh tiga poin usai tertinggal lebih dulu dan dalam kondisi kalah jumlah pemain.
Blaugrana harus bermain dengan 10 orang setelah Robert Lewandowski diganjar kartu merah.
Petaka dimulai pada menit ke-11 ketika jebolan akademi Varsovia Warsaw itu mendapatkan kartu kuning menyusul pelanggaran terhadap Nacho Vidal.
Memasuki menit ke-31, Lewandowski menghantamkan lengannya ke leher David Garcia saat melompat untuk menyambut bola udara.
Wasit Jesus Gil langsung memberikan kartu kuning kedua kepada Lewandowski.
Sang bomber sempat melancarkan protes kepada pengadil lapangan.
Namun, upaya Lewandowski sia-sia sehingga harus meninggalkan lapangan lebih cepat.
The moment Lewandowski gets the red card ????❌ pic.twitter.com/HFjoScKqAA
— SHA3WAZA (@SHA3WAZA_3) November 8, 2022
Ini menjadi kartu merah ketiga sepanjang karier Lewandowski di level klub.
Kali pertama dia menerima pengusiran adalah pada 8 Agustus 2007 saat memperkuat Znicz Pruszkow melawan GKS Katowice dalam pertandingan Liga Polandia.
Bersama Borussia Dortmund, Lewandowski kembali melihat kartu merah ketika menghadapi Hamburg pada laga Bundesliga, 9 Februari 2013.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar