BOLASPORT.COM - Honda dinilai memiliki satu masalah besar di mana mereka hanya bergantung kepada performa Marc Marquez seorang.
MotoGP 2022 meninggalkan sejumlah catatan bagi Honda yang masih belum bisa keluar dari masa sulit yang mereka alami.
Ya, pada musim ini pabrikan asal Jepang tersebut performa para pembalap mereka baik dari tim pabrikan dan satelit masih jauh dari harapan.
Segudang problem terasa dari mulai performa motor RC213V yang kurang kompetitif hingga mereka harus kembali ditinggal Marc Marquez.
Pembalap milik Repsol Honda tersebut sempat absen selama empat bulan untuk menjalani operasi pemulihan cedera patah tulang lengan kanan.
Absennya Marc Marquez kian membuat tim berlogo sayap tunggal itu semakin merana karena mereka tak bisa tampil optimal dengan amunisi yang ada.
Pembalap berjuluk Baby Alien tersebut masih menjadi tumpuan utama yang mampu mengerahkan segenap potensi RC213V dibandingkan yang lainnya.
Hal itu terbukti dari pencapaian Marc Marquez dalam klasemen akhir MotoGP 2022 di mana dia menjadi pembalap Honda dengan peringkat terbaik.
Baca Juga: 2 Saran Marc Marquez agar Joan Mir dan Alex Rins Panjang Umur di Honda
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar