Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Misteri Lawan Timnas U-20 Indonesia Sebelum Bertolak ke Piala Dunia Mini, Shin Tae-yong Sampai Prioritaskan Ketimbang Antalyaspor

By Bagas Reza Murti - Jumat, 11 November 2022 | 05:30 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong saat laga uji coba melawan timnas Turki (26/10/2022).
PSSI
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong saat laga uji coba melawan timnas Turki (26/10/2022).

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong pernah menyebut bila timnas U-20 Indonesia akan melakukan ujicoba pada 13 November 2022, namun hingga saat ini calon lawan masih jadi misteri.

Timnas U-20 Indonesia akan menjalani satu lagi ujicoba pada 13 November 2022 mendatang.

Hal ini sesuai dengan jadwal Garuda Nusantara yang masih berada di Turki hingga 15 November 2022.

Setelah itu, timnas U-20 Indonesia akan bertolak ke Spanyol untuk ikut turnamen bertajuk Costa Calida Region de Murcia Football Week.

Shin Tae-yong sempat memberi tahu pentingnya ujicoba timnas U-20 Indonesia pada 13 November 2022 mendatang.

Baca Juga: Rapor Ciamik Witan Sulaeman di Piala Slovakia: Main 4 Laga, Cetak 3 Gol, Bawa AS Trencin ke Perempat Final

Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu bilang kalau laga ujicoba ini lebih penting ketimbang lawan Antalyaspor.

"Memang daripada fokus ke pertandingan besok (lawan Antalyaspor), lebih fokus pada pertandingan tanggal 13," kata Shin Tae-yong sebelum laga kontra Antalyaspor pada 7 November 2022 lalu.

"Jadi untuk besok pasti ada rotasi pemain," tambahnya.

Shin Tae-yong menepati janjinya merotasi pemain saat laga lawan Antalyaspor U-20.

Marselino dkk berhasil menang 3-2 atas Antalyaspor U-20.

Sempat ada kabar bahwa timnas U-20 Indonesia akan melawan Jepang U-20.

Namun hingga berita ini dinaikkan belum ada konfirmasi resmi calon lawan timnas U-20 Indonesia pada tanggal 13 November 2022 mendatang.

Baca Juga: Arti Selebrasi Tangan Berbentuk Love, Witan Sulaeman Berterima Kasih kepada Istri yang Bikin Tambah Gacor di Lapangan

Pemain timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh, mencetak gol ketiga ke gawang Antalyaspor U-20
PSSI
Pemain timnas U-20 Indonesia, Ronaldo Kwateh, mencetak gol ketiga ke gawang Antalyaspor U-20

Sementara itu, timnas U-20 Indonesia akan ikut di Costa Calida Region de Murcia Football Week, Spanyol dan melakoni dua laga.

Pertama, timnas U-20 Indonesia akan menghadapi Prancis U-20 pada Kamis (17/11/2022), pukul 18.00 waktu setempat.

Selanjutnya timnas U-20 Indonesia akan menghadapi pertandingan kedua melawan Slovakia U-20 pada Sabtu (19/11/2022), pukul 12.00 waktu setempat.

Akun instagram Pinatar Arena menyebut turnamen ini adalah "Mundialito" atau bermakna Piala Dunia mini karena beberapa negara bakal tampil.

Tidak cuma tim nasional sepak bola pria, ada juga tim sepak bola wanita yang berpartisipasi.

Selain Indonesia, ada 9 tim juga yang berpartisipasi yakni Ceko U-19, Spanyol U-19, Denmark U-19, Arab Saudi U-20, Prancis U-20, Slovakia U-20, Jepang U-20, Ceko U-21, dan Norwegia U-21.

Seluruh pertandingan termasuk laga timnas U-20 Indonesia akan ditayangkan melalui saluran YouTube Pinatar Arena dan akun federasi yang ikut berpartisipasi.

Baca Juga: Beredar Daftar Pemain Asing Liga Malaysia 2023, Ada 3 Pemain Timnas Indonesia Termasuk Jordi Amat dengan Status Baru

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Pinatar Arena Football Center (@pinatararena_)

"Selama November 2022, Pinatar Arena terus mengkonsolidasikan sebagai epicentrum sepak bola di tingkat internasional pada awal musim dingin," tulis pernyataan Pinatar Arena.

"Penggemar sepak bola akan dapat menikmati langsung dan gratis pertandingan terbaik di turnamen ini. "

"Semua pertandingan akan disiarkan melalui saluran YouTube Pinatar Arena dan federasi tim yang berpartisipasi," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : YouTube PSSI
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Telah Kembali dengan Gaya Anak Muda, tapi Bisa Tamat Jika Kalah dari Pecco Bagnaia pada MotoGP 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136