Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jonatan Ambil Pelajaran dari Kemenangan pada Bright Up Cup 2022

By Delia Mustikasari - Jumat, 11 November 2022 | 00:28 WIB
Jonatan Christie (kiri) dan Anthony Sinisuka Ginting (kanan) berpose di podium turnamen Bright Up Cup 2022 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Kamis (10/11/2022).
PP PBSI
Jonatan Christie (kiri) dan Anthony Sinisuka Ginting (kanan) berpose di podium turnamen Bright Up Cup 2022 di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Kamis (10/11/2022).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mengambil banyak pelajaran pada turnamen Bright Up Cup 2022. Jonatan keluar sebagai juara setelah mengalahkan rekan senegara, Anthony Sinisuka Ginting, dengan skor 25-23.

Turnamen bertajuk BNI BrightUp Cup 2022 adalah mini turnamen untuk sektor tunggal putra dan sektor ganda putra yang berlangsung di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta  pada 10-11 November.

Sistem poinnya menggunakan reli 1x25. Sektor tunggal dimainkan Kamis (10/11/2022) ini dengan menghadirkan enam pebulutangkis-pebulutangkis Indonesia, Malaysia dan Thailand.

Enam pebulu tangkis dibagi menjadi dua grup dimana sang pemuncak klasemen akan berlaga di final. Jonatan tergabung bersama Leong Jun Hao (Malaysia) dan Sitthikom Thammasin (Thailand) di grup B. Di grup A diisi Anthony Sinisuka Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ng Tze Yong (Malaysia).

Jonatan laga di grup B dengan kurang baik, ia dipaksa menyerah atas Leong Jun Hao (Malaysia), dengan skor 23-25. Pada partai terakhir pemilik medali emas Asian Games 2018 bangkit dengan mengalahkan Sitthikom Thammasin 25-16.

Baca Juga: Jack Miller Girang Adaptasinya Bareng KTM Berjalan Lancar

Dengan kemenangan Thammasin atas Leong 25-20, Jojo berhak menjadi juara grup usai menang selisih poin.

Perjalanan Anthony ke partai puncak relatif lebih mulus. Anthony sukses menyapu bersih dua kemenangan atas Chico dan Ng Tze Yong (Malaysia) lewat skor masing-masing 25-20 dan 25-23. Sementara itu, pertandingan antara Chico kontra Ng Tze Yong dimenangkan Chico, 25-12.

Pada babak final, pertarungan cukup seru terjadi. Jojo yang sudah match point 24-20 sempat dikejar oleh Anthony. Anthony mengamankan tiga poin sebelum usahanya digagalkan servis yang membentur net.

Jonatan  sebagai juara dan berhak atas hadiah sebesar 7000 Dollar Amerika Serikat, sedangkan Ginting mendapat 6000 dollar Amerika Serikat.

"Dari mini turnamen ini saya bisa belajar menjelang ke BWF World Tour FInals nanti. Terutama di fase grup, kalau menang atau kalah di pertandingan pertama, harus tetap fokus di pertandingan selanjutnya karena lengah sedikit bisa fatal," kata Jonatan.

"Pertandingan ini bagus sih karena seperti simulasi untuk ke BWF World Tour Finals nanti. Sistemnya hampir mirip dengan grup dulu baru ke fase gugur. Dengan ini salah satu persiapannya, semoga di sana nanti bisa memberikan yang terbaik," ucap Anthony.

Pelatih tunggal putra Irwansyah, mengatakan anak asuhnya menampilkan permainan yang cukup oke walau kondisi belum prima sepulang dari tur Eropa.

Peserta turnamen Bright Up Cup 2022 berpose setelah final di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Kamis (10/11/2022).
PP PBSI
Peserta turnamen Bright Up Cup 2022 berpose setelah final di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Kamis (10/11/2022).

"Setelah pulang dari Eropa memang anak-anak ini masih belum prima kondisinya. Masih agak capek tapi di mini turnamen ini mereka bermain cukup oke," ucap Irwansyah.

"Ini ajang ujicoba untuk turnamen ke depan dan mereka bisa enjoy. Penonton juga menikmati jadi saya senang apalagi yang terpenting mereka tidak ada mengalami cedera," kara Irwansyah.

Selain mini turnamen, BrightUp Cup 2022 juga diisi dengan laga fun match antara Kevin Sanjaya dan bintang-bintang Scarlett seperti Chaesar Hito, Ibnu Wardani dan Alshad Ahmad.

Sebagai penutupan, penonton dihibur penampilan memukau dari penyanyi muda berbakat, Lyodra.

BNI BrightUp Cup 2022 akan berlanjut pada Jumat (11/11/2022) atau hari ini dengan memainkan sektor ganda putra.

Baca Juga: Kata Hendrawan Setelah Ditinggal Lee Zii Jia Keluar dari BAM: Anthony dan Jonatan Pernah Mengalaminya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136