BOLASPORT.COM - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) memberikan himbauan agar tim-tim Liga Malaysia agar melepas pemainnya ke Piala AFF 2022.
Seperti diketahui, timnas Malaysia masuk dalam Grup B pada turnamen tersebut.
Bahkan, mereka diprediksi akan bersaing ketat dengan Vietnam, Singapura, Myanmar, dan Laos untuk lolos ke babak selanjutnya.
Selain itu, saat ini klub-klub di Vietnam dan Thailand sepakat tidak melepas beberapa pemainnya karena bukan merupakan agenda FIFA.
Terutama pemain-pemain kunci yang bermain di luar negeri.
Hal ini membuat pelatih harus memiliki banyak rencana demi meraih hasil maksimal di Piala AFF 2022.
Meski bukan agenda FIFA, turnamen tersebut merupakan ajang bergengsi untuk merebut gelar penguasa ASEAN.
Baca Juga: Rekan Shin Tae-yong Benarkah Timnas U-20 Indonesia Uji Coba dengan Klub Arab Saudi
Terkait hal ini, Wakil Presiden FAM, Mohd Yussof Mahadi meminta klub-klub untuk melepas pemainnya ke timnas Malaysia.
Dia menyadari jika beberapa klub bisa saja tidak melepas pemain karena Piala AFF 2022 bukan agenda FIFA.
Namun, beberapa pemain dibutuhkan oleh pelatih Kim Pan Gon untuk meracik komposisi pemain Harimau Malaya pada ajang tersebut.
"Meski turnamen tersebut bukan kalender FIFA."
"Kerjasama tim dalam melepas pemainnya bisa membantu pelatih kepala membuat rencana matang di Piala AFF 2022," kata Datuk Mohd Yuoff dilansir BolaSport.com dari laman Bernama.
Baca Juga: Satu Kendala yang Buat Persija Jakarta Gagal Uji Coba Lawan Klub Liga 1
Pemain pilihan Kim Pan Gon diharapkan bisa bergabung dalam pemusatan latihan yang rencananya digelar sebagai persiapan jelang Piala AFF 2022.
Tim Harimau Malaya akan menggelar laga uji coba yakni melawan Kamboja (9/12) dan Maladewa (14/12).
Piala AFF 2022 sendiri akan mulai bergulir pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Bernama |
Komentar