BOLASPORT.COM - Gol telat junior Lionel Messi, Alejandro Garnacho bawa Manchester United raih tiga poin di kandang Fulham dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023.
Manchester United bertanding melawan Fulham pada pekan ke-16 Liga Inggris 2022-2023.
Duel tersebut dihelat di Stadion Craven Cottage, Minggu (13/11/2022) atau Senin dini hari WIB.
Hasilnya, Manchester United sukses membekuk Fulham 2-1 meski tanpa Cristiano Ronaldo
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi Liga Inggris, Fulham mencatatkan 53 persen penguasaan bola.
Adapun Manchester United mencatatkan 47 persen penguasaan bola.
Dari segi peluang, Fulham mencatatkan 14 tembakan yang 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Manchester United membuat 13 peluang dengan 8 lesakan menuju ke gawang.
Baca Juga: Erik ten Hag Ungkap Rencana Manchester United untuk Juniornya Lionel Messi
Jalannya Pertandingan
Laga baru berjalan 5 menit, Fulham sudah membuat ancaman ke gawang Manchester United.
Ancaman tersebut berasal dari sepakan kaki kiri Carlos Vinicius dari dalam kotak penalti.
Beruntung bagi Setan Merah, bola hasil sepakan Vinicius mampu ditepis David De Gea.
Pada menit ke-14, Manchester United berhasil menjebol gawang Fulham lewat Christian Eriksen.
Gol Eriksen diawali dari umpan Bruno Fernandes dari dalam kotak penalti yang ditujukan kepada Eriksen.
Oleh Eriksen, bola kiriman Fernandes kemudian disontek dengan kaki kanannya dan berbuah gol.
Bagi Eriksen, gol tersebut menorehkan 2 sejarah untuknya.
Pertama, gol tersebut menjadi gol pertamanya untuk Manchester United di Liga Inggris musim ini.
1 - Christian Eriksen is the first Danish player to score for @ManUtd since Peter Schmeichel versus FC Rotor Volgograd in the UEFA Cup in September 1995. Throwback. pic.twitter.com/zCZOiw1hY2
— OptaJoe (@OptaJoe) November 13, 2022
Kedua, menurut laporan Opta Joe yang dinukil BolaSport.com, Eriksen menjadi pemain Denmark pertama yang mencetak gol untuk Manchester United sejak Peter Schmeichel versus FC Rotor Volgograd di Piala UEFA pada September 1995.
Tujuh menit kemudian, Marcus Rashford membuat ancaman ke gawang Fulham lewat tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti usai memanfaatkan umpan silang Fernandes.
Namun sayang, sepakan Rashford masih mampu diamankan Bernd Leno.
Baca Juga: Fulham Vs Man United - Cristiano Ronaldo Sakit, Bruno Fernandes Segera Masuk Klub 100
Setelah Rashford, giliran Martial yang membuat peluang untuk Setan Merah pada menit ke-30.
Dari dalam kotak 16, Martial melepaskan sepakan dengan kaki kirinya.
Sial bagi Martial, bola hasil sepakannya masih bisa ditepis Leno.
Setelahnya, tidak ada lagi peluang dan gol yang tercipta, sehingga keunggulan 1-0 Man United atas Fulham tetap bertahan sampai babak pertama usai.
HALF-TIME Fulham 0-1 Man Utd
An entertaining and fast-paced half ends with Christian Eriksen's first goal of the season separating the sides#FULMUN pic.twitter.com/4xwDlPeBAT
— Premier League (@premierleague) November 13, 2022
Di babak kedua, Setan Merah langsung membuat peluang matang melalui Anthony Elanga pada menit ke-48.
Elangan melepaskan sepakan dengan kaki kirnya dari dalam kotak penalti usai meneruskan umpan terobosan Fernandes.
Sayang, bola hasil sepakan Elanga mampu diblok oleh Leno.
Pada menit ke-52, giliran Fulham yang mencetak peluang lewat sepakan kaki kiri Vinicius dari dalam kotak 16.
Dengan sigap, De Gea mampu memblok bola hasil sepakan Vinicius.
Sembilan menit kemudian, Fulham mampu menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak oleh Daniel James.
Mantan pemain Manchester United itu mencetak gol lewat kaki kanannya dari dalam kotak penalti usai menyambar umpan silang Tom Cairney.
Pada menit ke-72, Fulham membuat Manchester United ketar-ketir berkat peluang yang dibuat oleh Joao Palhinha.
Palhinha melepaskan tendangan salto dengan kaki kanannya dan masih bisa ditepis oleh De Gea.
Garnacho Goal #FULMUN pic.twitter.com/IoFtWFJX5k
— 23???? (@MlK3TYSON) November 13, 2022
Memasuki menit ke-90+3, Man United mampu menjebol gawang lewat gol Alejandro Garnacho.
Junior Lionel Messi itu mencetak gol lewat sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Kerja sama satu-dua dengan Christian Eriksen berhasil dimanfaatkan baik oleh Alejandro Garnacho yang menusuk ke dalam kotak penalti.
Junior Lionel Messi tersebut menempatkan bola ke sudut kanan bawah gawang Fulham dengan sepakan mendatar kaki kirinya.
Gol tersebut menjadi gol kemenangan bagi Man United dan mengunci keunggulan atas Fulham menjadi 2-1.
Setelahnya, tidak ada lagi peluang dan gol yang tercipta, sehingga laga berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Man United.
Fulham 1-2 Manchester United (Daniel James 61'; Christian Eriksen 14', Alejandro Garnacho 90+3 )
Berikut susunan pemain Fulham vs Manchester United, dikutip BolaSport.com dari situs resmi Premier League:
Fulham (4-2-3-1): 17-Bernd Leno; 14-Bobby Reid, 31-Issa Diop, 13-Tim Ream, 33- Antonee Robinson; 26-Joao Palhinha, 10-Tom Cairney (25-Joshua Onomah 90'); 8-Harry Wilson (21-Daniel James 59'), 18-Andreas Pereira, 20-Willian; 30-Carlos Vinicius
Pelatih: Marco Silva
Manchester United (4-2-3-1): 1-David De Gea; 12-Tyrell Malacia, 2-Victor Lindelof, 6-Lisandro Martinez, 23-Luke Shaw; 18-Casemiro, 14-Christian Eriksen; 36-Anthony Elanga (39-Scott McTominay 55'), 8-Bruno Fernandes, 10-Marcus Rashford; 9-Anthony Martial (49-Alejandro Garnacho 73')
Pelatih: Erik ten Hag
Wasit: Paul Tierney
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar