Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Australian Open 2022 - Skuad Indonesia  Jajal Lapangan untuk Adaptasi

By Wawan Saputra - Selasa, 15 November 2022 | 01:00 WIB
Pemain ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari pada saat mencoba lapangan yang digunakan pada ajang Australia Open 2022, Senin (14/11/2022)
DOK. PP PBSI
Pemain ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari pada saat mencoba lapangan yang digunakan pada ajang Australia Open 2022, Senin (14/11/2022)

BOLASPORT.COM - Pemain Indonesia sudah melakukan persiapan akhir jelang bergulirnya Australia Open 2022, para pemain sudah menjajal arena pertandingan.

Para pemain Indonesia mendapatkan kesempatan untuk berlatih dan mengenali atmosfer pertandingan yang akan digelar di Quay Center, Australia.

Persiapan ini merupakan persiapan tahap akhir, sebelum para pemain melangsungkan pertandingan pada babak pertama turnamen berlevel Super 300 tersebut.

Indonesia sendiri pada turnamen kali ini tidak menurunkan kekuatan penuhnya, pasalnya beberapa pemain unggulan ditarik mundur dan tidak berangkat ke Australia.

Keputusan tersebut diambil untuk memberikan waktu istirahat kepada para pemain, selain itu rata-rata pemain yang ditarik mundur sudah memastikan tampil pada BWF World Tour Finals di Guangzhou China pada bulan Desember mendatang.

Sebelum bertanding esok hari, para pemain mendapatkan kesempatan untuk menjajal lapangan yang berada di kawasan Sydney Olympic Park, Sydney, Australia pada Senin (14/11/2022).

Lapangan yang digunakan untuk pertandingan sendiri tidak begitu jauh dengan tempat menginap para pemain.

Dimana para pemain dan pelatih hanya membutuhkan waktu kurang lebih 15 menit dengan jalan kaki untuk menuju ke arena pertandingan.

Latihan skuad Indonesia dipimpin langsung oleh manajer tim, Herli Djaenudin yang juga menjabat sebagai pelatih tunggal putri Indonesia.


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : PBSI
REKOMENDASI HARI INI

BREAKING NEWS - MotoGP 2024 Sah Ditutup di Sirkuit Kesayangan Rossi, Nama Balapannya Solidaritas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X