BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, mengaku sakit hati karena alasannya telat ikut pramusim tak dipercayai oleh klubnya.
Cristiano Ronaldo tengah menjadi buah bibir usai melakukan wawancara eksklusif dengan jurnalis kawakan asal Inggris, Piers Morgan.
Pasalnya, dalam interviu tersebut, Ronaldo tidak segan untuk menyebarkan berita buruk tentang petinggi maupun pelatih Manchester United.
CR7 menyebut sejumlah pihak di Man United tengah berusaha menyingkirkannya, termasuk pelatih Erik ten Hag.
Ronaldo juga mengaku sudah kehilangan respek terhadap Ten Hag karena sang pelatih tidak menghormatinya.
Potongan wawancara itu pun sudah cukup untuk membuat fan Man United di seluruh dunia terpecah belah.
Banyak penggemar Setan Merah kini kecewa dengan Ronaldo, tetapi tak sedikit pula yang masih memberikan dukungan.
Baca Juga: Sebelum Bongkar Aib Man United, Ronaldo Atur Rencana Kabur dengan Bayern Muenchen
Kini, dalam teaser lanjutan yang dirilis oleh Piers Morgan di kanal Youtube-nya, terungkap cerita di balik alasan Ronaldo terlambat bergabung dalam pramusim Man United.
Sebelum musim 2022-2023 dimulai, Man United mengadakan tur pramusim dengan agenda awal ke Thailand dan Australia.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar