BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) pada 28 November 2022 dalam menatap Piala AFF 2022.
Pelatih Shin Tae-yong kemungkinan besar tidak bisa bisa memimpin TC timnas Indonesia dari awal.
Karena, Shin Tae-yong kini masih berada di Spanyol dalam rangka mempersiapkan timnas U-20 Indonesia menyambut Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Australian Open 2022 - Kans Singkirkan Pesaing Gregoria, Putri KW Siap Habis-habisan
Shin Tae-yong beserta rombongan timnas U-20 Indonesia dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 5 Desember 2022.
"28 (November) mulai TC, kami tanyakan mau di mana, yang jelas kami akomodir," ucap Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan saat ditemui seusai acara Sarasehan Suporter Sepak Bola Indonesia di Hotel kawasan Jakarta Barat, Rabu (16/11/2022).
"5 Desember (ke Indonesia)," ujar Mochamad Iriawan.
Baca Juga: Lobi Mahal Shin Tae-yong untuk Bawa Sandy Walsh ke Piala AFF 2022
Sejauh ini, Shin Tae-yong belum memiliki sosok asisten pelatihnya yang akan memimpin sementara TC timnas Indonesia.
"Kalau dia (Shin Tae-yong) belum kembali," tutur Mochamad Iriawan.
"Dia akan menunjuk asistennya, tapi dia ingin betul-betul melatih timnas," kata pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Baca Juga: Presiden Jokowi Nyatakan Kesiapan Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2036
Pada Piala AFF 2022, timnas Indonesia menempati Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam/Timor Leste.
Piala AFF 2022 sendiri mulai berlangsung pada pada 23 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar