BOLASPORT.COM - Manajer Persebaya Surabaya, Yahya Alkatiri meminta agar sham golden share dihapuskan demi keadilan sepak bola Indonesia dan Liga 1 2022-2023 pun bisa segera digulirkan.
Persebaya Surabaya memang akhir-akhir ini tak berhenti menyuarakan terkait masalah saham golden share.
Saham golden share sebesar satu persen ini dimiliki PSSI, sedangkan untuk 99 perseb saham lainnya dimiliki 18 klub Liga 1.
Dengan begitu bisa dipastikan bahwa saham PT Liga Indonesia Baru (LIB) ini memang dikuasai oleh klub dan PSSI.
Baca Juga: PT LIB Pastikan Persis Solo, Persebaya, dan Bali United Jadi Tim Musafir
Namun, untuk saham satu persen ini bisa dibilang memiliki pengaruh cukup besar untuk keputusan akhir pemilik saham LIB.
Parahnya meski 18 klub atau 99 persen pemilik saham ini apabila sudah mengambil keputusan dipastikan tetap tak akan bisa berjalan apabila tak ada persetujuan dari golden share.
Sehingga hal ini dibilang tak masuk akal, bahkan Persebaya sudah bersurat juga ke PSSI terkait keluhan ini.
Terkait hal ini Yahya Alkatiri mengklaim bahwa semua klub sudah sepakat agar golden share ini dihapus demi keadilan sepak bola Tanah Air.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar