BOLASPORT.COM - Timnas Ekuador memenangi laga melawan timnas Qatar di partai perdana Piala Dunia 2022. Qatar gagal menjaga tradisi tak terkalahkan negara tuan rumah yang bertanding di partai pembuka.
Timnas Qatar dan timnas Ekuador bertemu dalam partai perdana Grup A Piala Dunia 2022 pada Minggu (20/11/2022) malam WIB yang digelar di Al Bayt Stadium.
Duel pembuka Piala Dunia 2022 ini berhasil dimenangkan oleh timnas Ekuador dengan skor 2-0.
Enner Valencia berhasil mencetak brace melalui tendangan penalti menit ke-16 dan dilengkapi dengan satu gol lainnya menit ke-31.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA, laga ini berjalan ketat dengan Ekuador unggul tipis menguasai bola 53 persen berbanding Qatar dengan 47 persen.
Ekuador juga unggul dari segi peluang dengan membuat 5 kesempatan dan 3 di antaranya tepat sasaran.
Adapun Qatar tak bisa membuat satu pun tendangan terarah dari 5 percobaan yang diciptakan.
Hasil ini membuat Qatar menjadi satu-satunya negara tuan rumah yang mengalami kekalahan di laga perdana Piala Dunia.
Baca Juga: Susunan Pemain Qatar Vs Ekuador - Misi Tuan Rumah Cetak Sejarah Baru bagi Asia di Piala Dunia
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar