Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Terancam Jadi Tim Musafir, Manajemen Yakin Masih Bisa Bermain di Gelora Bung Tomo

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 21 November 2022 | 12:30 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, saat berduel dengan pemain Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (3/9/2022).
BALIUTD.COM
Pemain Persebaya Surabaya, Rizky Ridho, saat berduel dengan pemain Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (3/9/2022).

BOLASPORT.COM - Manajemen Persebaya masih percaya bisa menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) sebagai kandang dalam lanjutan Liga 1 2022-2023.

Sebelumnya, Persebaya bersama dua klub Liga 1 lainnya, yakni Persis Solo dan Bali United, dipastikan akan jadi tim musafir.

Ketiga tim tersebut tidak bisa memakai kandang mereka jika Liga 1 2022-2023 dilanjutkan.

Soalnya, Stadion Gelora Bung Tomo selaku homebase Persebaya akan dipersiapkan untuk venue Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Lelah Dikecewakan, Pelatih Gillingham FC Muak Elkan Baggot dkk Kalah Lagi

Begitu pula kandang Persis Solo di Stadion Manahan dan Stadion Kapten I Wayan Dipta milik Bali United.

Nasib serupa juga bakal dialami klub Liga 2, Sriwijaya FC, dan Persikab Kabupaten Bandung yang harus angkat kaki dari Stadion Si Jalak Harupat serta Stadion Jakabaring.

Seluruh venue Piala Dunia U-20 2023 rencananya akan dinetralisir dari segala bentuk kegiatan selama enam bulan.

Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Ferry Paulus.

"Ya mereka harus mencari stadion alternatif karena stadion-stadion itu harus steril," ucap Ferry Paulus di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (18/11/2022).

Baca Juga: Sebelum Pulang, Timnas U-20 Indonesia Agendakan 2 Uji Coba Lawan Tim Lokal di Spanyol

Menyikapi timnya akan menjadi tim musafir, manajer Persebaya, Yahya Alkatiri, angkat bicara.

Pihaknya masih meyakini bisa memakai Stadion Gelora Bung Tomo demi asas keadilan.

"Kami tidak mau berandai-andai, kami masih punya keyakinan bisa bermain di GBT," terang Yahya Alkatiri.

Tim berjulukan Bajul Ijo saat ini sedang dalam sanksi Komdis PSSI dilarang menyelenggarakan pertandingan dengan penonton sebagai tuan rumah sebanyak 5 pertandingan berturut-turut.

Hukuman ini buntut dari kericuhan suporter di Stadion Gelora Delta Sidoarjo saat menghadapi RANS Nusantara FC.

"Persebaya harus tetap bermain di Surabaya. Kalau kami inginnya tetap home-away dan ada penonton sehingga semuanya harus mulai belajar lebih baik," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X