Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA 2022 - Jimat Prancis Sepenuhnya Tergantung Aura Mbappe

By Sri Mulyati - Selasa, 22 November 2022 | 19:00 WIB
Penyerang timnas Prancis, Kylian Mbappe, diminta menjadi jimat timnas Prancis pada Piala Dunia 2022.
TWITTER.COM/TOTALKYLIAN7
Penyerang timnas Prancis, Kylian Mbappe, diminta menjadi jimat timnas Prancis pada Piala Dunia 2022.

BOLASPORT.COM - Jimat tim nasional Prancis pada Piala Dunia 2022 sepenuhnya tergantung kepada aura yang ditampilkan penyerang andalan mereka, Kylian Mbappe.

Rasa frustrasi timnas Prancis berusaha ditutupi oleh kehadiran Kylian Mbappe yang sedang gemilang.

Cobaan yang dihadapi timnas Prancis pada Piala Dunia 2022 memang tidak main-main.

Prancis seharusnya datang dengan jemawa karena status mereka sebagai tim juara bertahan.

Akan tetapi, tim asuhan Didier Deschamps justru dihantam cedera secara bertubi-tubi.

Dua gelandang yang menjadi andalan utama pada Piala Dunia 2018, Paul Pogba dan N'Golo Kante, dipastikan tidak bisa berangkat ke Qatar karena cedera.

Cedera Pogba dan Kante lalu diikuti oleh Christopher Nkuku dan Karim Benzema.

Kondisi ini memaksa penyerang andalan timnas Prancis, Kylian Mbappe, untuk memikul beban berat.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Setelah Benzema Cedera , Olivier Giroud Menjadi Andalan Timnas Prancis

Mbappe didukung oleh Didier Deschamps yang yakin dengan kemampuan anak asuhannya tersebut.

"Mbappe memiliki kemampuan untuk tampil menonjol dan mencetak gol," kata Deschamps seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mirror.

"Auranya saat di lapangan tidak tertandingi pemain lain," ujar Deschamps menambahkan.

Deschamps pun membuat perbandingan tentang situasi Mbappe saat ini dengan empat tahun lalu.

Ketika memenangi Piala Dunia 2018, Mbappe belum genap berusia 20 tahun.

Begitu sang penyerang kembali empat tahun setelahnya, ia pun masih tergolong pemain muda dengan segudang pengalaman.

Bagi Deschamps, Mbappe bahkan sudah bersikap dewasa saat berlaga di Rusia pada empat tahun silam.

Baca Juga: Prancis vs Australia - Ujian Pertama Kylian Mbappe cs Patahkan Kutukan Piala Dunia

Kematangan tersebut semakin terlihat pada tahun ini dan diperkuat dengan pengakuan lebih besar yang diterima Mbappe.

"Mbappe bekerja dengan baik di dalam tim dan siap membantu rekan-rekannya," ucap Deschamps.

"Dia memiliki kemampuan sebagai penentu laga yang tidak dipunyai sembarang orang," kata pria berusia 54 tahun tersebut.

Prancis memang pantas berharap banyak terhadap Mbappe, terutama jika melihat performa sang pemain dalam beberapa bulan sebelumnya.

Bersama Paris Saint-Germain, Mbappe sudah mencetak 12 gol dan dua assist pada Liga Prancis musim 2022-2023.

Catatan tersebut menempatkannya pada puncak top scorer sementara Liga Prancis musim ini.

Mbappe pun kini diberi tanggung jawab untuk membawa penampilan apik di level klub ke panggung Piala Dunia 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Batal di SUGBK, Dua Stadion Ini akan Jadi Opsi Kandang Timnas Indonesia di Semifinal dan Final ASEAN Cup 2024, Bukan Stadion Manahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136