BOLASPORT.COM - Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) diharapkan mampu mencetak atlet berprestasi di berbagai ajang internasional utamanya Olimpiade Brisbane 2032.
Olimpiade sendiri merupakan pesta olahraga terbesar di dunia, dimana hampir semua negara menjadikan Olimpiade sebagai tujuan utama.
Indonesia sendiri belum banyak mencetak prestasi di Olimpiade, pasalnya Indonesia hanya bertumpu pada beberapa cabang olahraga.
Salah satu cabang olahraga yang rutin menyumbang emas adalah cabang bulu tangkis.
Dimana pada edisi Olimpiade terakhir yaitu Olimpiade Tokyo 2020 Indonesia, sukses menyumbangkan medali emas lewat pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Pemerintah sendiri akhir-akhir memberikan perhatian khusus untuk olahraga nasional, salah satunya adalah pembentukan DBON.
Dimana DBON dibentuk berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 dengan tujuan utama adalah meningkatkan kapasitas, sinergitas dan produktivitas olahraga prestasi nasional.
Dalam DBON yang telah ditetapkan oleh pemerintah ada beberapa ruang lingkup yang menjadi fokus utama diantaranya adalah olahraga rekreasi, olahraga prestasi dan industri olahraga.
Selain itu dalam DBON tersebut juga ditetapkan target apa saja yang harus dicapai baik jangka panjang maupun jangka pendek.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ANTARA News |
Komentar