BOLASPORT.COM - Kiper timnas Brasil, Ederson Moraes, mengungkapkan bahwa Tim Samba membutuhkan mentalitas pemenang untuk bisa menjadi juara di Piala Dunia 2022.
Piala Dunia 2022 memunculkan sejumlah kejadian menarik sekaligus kejutan, di mana beberapa tim unggulan gagal mendulang poin maksimal.
Yang terhangat tentu kekalahan timnas Argentina dari timnas Arab Saudi dengan skor 1-2 pada Selasa (22/11/2022).
Di laga lain, pada hari yang sama dan waktu berbeda, hasil imbang juga diperoleh oleh timnas Denmark yang melawan timnas Tunisia dengan mengakhiri pertandingan tanpa gol.
Hal ini tentu menjadi alarm bagi setiap negara untuk tidak meremehkan lawan-lawannya di Piala Dunia kali ini.
Tim-tim yang tidak diunggulkan justru bisa lebih bermain lepas tanpa adanya beban di pundak mereka.
Sebagai salah satu kandidat kuat juara Piala Dunia 2022, timnas Brasil juga tak boleh demikian.
Apa yang dialami sang rival, Argentina, bisa saja menerpa Neymar dkk di pertandingan Piala Dunia 2022.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Jerman Tak Boleh Remehkan Jepang, Partai Perdana akan Sangat Menentukan
Timnas Brasil sendiri baru akan memainkan partai perdana di Grup G dengan menghadapi timnas Serbia.
Laga ini bakal digelar di Lusail Stadium pada Kamis (24/11/2022) waktu setempat atau Jumat dini hari pukul 02.00 WIB.
Serbia tak bisa dianggap enteng. Pasalnya, Dusan Vlahovic cs melaju ke Qatar dengan berbekal catatan apik dalam babak kualifikasi zona Eropa.
Tim berjulukan Elang ini bisa menjadi pengganjal bagi Brasil untuk meraih titel Piala Dunia keenam.
Ederson Moraes berujar bahwa seluruh pemain harus fokus untuk bisa mendapatkan tiga poin dari pertandingan melawan Serbia.
Pemain milik Manchester City ini juga menegaskan bahwa Brasil harus memiliki mentalitas pemenang untuk bisa meraih trofi Piala Dunia.
"Kami tahu betapa sulitnya itu, tetapi kami memiliki tim yang bagus dengan kapasitas total mencapai final dan berusaha memenangkannya," ujar Ederson, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Man City.
“Dan kami perlu memiliki mentalitas ini, mentalitas pemenang."
"Kami perlu berpikir bahwa kami akan berada di sana. Kami akan bekerja untuk berada di sana dan itulah yang akan kami lakukan," ujar Ederson.
Ditanya tentang peluang menjuarai Piala Dunia, Ederson tak menampik bahwa hal tersebut adalah impian setiap pesepak bola.
Namun, Ederson tidak terlalu memikirkannya dan memilih untuk tetap fokus dari laga ke laga bersama Brasil.
"Saya belum memikirkannya, tapi Piala Dunia adalah Piala Dunia," imbuh Ederson.
"Ketika Anda berbicara tentang Piala Dunia, apa yang muncul di benak setiap pemain yang bisa memainkannya adalah citra dia mengangkat trofi dan itu tidak berbeda dengan saya."
"Ketika saya memikirkan Piala Dunia, saya membayangkan Brasil mengangkat trofi," tutur eks kiper Benfica tersebut.
Brazil are in the house! ????????????#FIFAWorldCup | @CBF_Futebol pic.twitter.com/pOaolD1N7v
— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) November 20, 2022
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Mancity.com |
Komentar