BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares memberikan komentarnya terkait pemanggilan tiga pemainnya ke timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong sudah merilis 28 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia jelang Piala AFF 2022.
Dari deretan nama tersebut ada tiga pemain PSM Makassar yakni Ramadhan Sananta, Yakob Sayuri, dan Dzaky Asraf.
Bahkan, Dzaky merupakan pemain yang promosi dari timnas U-20 Indonesia.
Baca Juga: TC Timnas U-20 Indonesia Berakhir, Shin Tae-yong dan Rombongan Tinggalkan Spanyol
Terkait pemanggilan ini, Bernardo Tavares mengakui jika hal ini cukup membanggakan.
Apalagi, salah satu anak asuhnya yakni Ramdhan Sananta kembali dipanggil setelah debut di laga FIFA Matchday melawan Curacao (25/9).
Menurutnya, hal ini menjadi kesempatan pemain tim Juku Eja menimba ilmu dari pelatih Shin Tae-yong.
"Untuk saya sebagai pelatih dan bagi pemain, ini adalah hal yang bagus."
"Saya berharap kalau jadi pelatih, lebih banyak pemain saya dipanggil ke Timnas," kata Bernardo Tavares dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Timur.
Baca Juga: Satu Masalah Timnas U-20 Indonesia setelah Laga Melawan Malaga U-19
Selanjutnya, Tavares memberikan sorotan tajam pada tiga pemainnya tersebut.
Pasalnya, dua nama yakni Yakob Sayuri dan Ramadhan Sananta merupakan sosok krusial bagi tim.
Yakob sudah mengoleksi 4 gol dan Sananta mencatatkan tiga gol.
Kehilangan dua pemain ini dipastikan akan berpengaruh bagi PSM jika Liga 1 2022/2023 kembali bergulir.
"Untuk klub ini akan menjadi sesuatu yang tidak terlalu bagus jika mengikuti kompetisi nantinya."
"Mereka tiga pemain penting kita," pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Tribun Timur |
Komentar