Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Dunia 2022 - Gol Salto Richarlison Warnai Kemenangan 2-0 Brasil

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 25 November 2022 | 04:00 WIB
Tembakan akrobat pemain Brasil, Richarlison, sukses menembus gawang Serbia pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Jumat (25/11/2022) dini hari WIB
ADRIAN DENNIS/AFP
Tembakan akrobat pemain Brasil, Richarlison, sukses menembus gawang Serbia pada pertandingan Grup G Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Jumat (25/11/2022) dini hari WIB

BOLASPORT.COM - Dua gol Richarlison membawa timnas Brasil merebut tiga poin perdana mereka saat bersua timnas Serbia pada laga pertama Grup G Piala Dunia 2022, Jumat (25/11/2022) dini hari WIB. 

Timnas Brasil dan timnas Serbia bertemu di Stadion Lusail, Doha, Qatar, pada Kamis (24/11/2022) atau Jumat dini hari WIB. 

Kemenangan menjadi hal yang mutlak untuk kedua tim jika ingin bersaing dengan Swiss di klasemen Grup G. 

Beberapa jam sebelumnya, timnas Swiss sukses menang tipis 1-0 atas Kamerun dan menjadi pemuncak sementara di daftar klasemen Grup G. 

Timnas Brasil sendiri akhirnya keluar sebagai pemenang dalam laga melawan timnas Serbia berkat dwigol dari Richarlison.

Catatan dari SofaScore yang dikutip BolaSport.com menunjukkan timnas Brasil mendominasi penguasaan bola dengan 58 persen berbanding 42 persen. 

Neymar dkk. juga menghasilkan 22 peluang selama 90 menit dengan delapan tembakan tepat sasaran. 

Upaya Serbia jauh di bawah Brasil. Mereka hanya memiliki lima kans tanpa satu pun tembakan shot goal.

Baca Juga: Peminat Jude Bellingham Harus Siap Rogoh Kocek Dalam, Harganya Bisa Tembus Rp3,7 Triliun Usai Piala Dunia 2022

Jalannya pertandingan 

Brasil masih meraba-raba cara membongkar pertahanan Serbia pada 10 menit pertama. 

Neymar menciptakan peluang pada menit ke-13 lewat sepak pojok, tetapi kiper Serbia, Vanja Milinkovic-Savic, bisa meninju bola menjauh dari gawangnya. 

Casemiro ganti melepas tembakan kaki kanan pada menit ke-21 dari luar kotak penalti dari sisi kanan pertahanan Serbia. 

Hanya saja, Vanja bisa dengan mudah menangkap si kulit bulat. 

Serbia mendapat peluang perdana pada menit ke-26 setelah Dusan Tadic mengirim umpan silang kepada Aleksandar Mitrovic di kotak penalti. 

Brasil masih bisa bernapas lega setelah kiper mereka, Alisson, bisa menghalau bola sebelum mencapai Mitrovic. 

Tim Selecao ganti mengancam gawang Serbia dua menit kemudian setelah Thiago Silva mengoper ke Vinicius Jr. 

Baca Juga: Hasil Babak I - Brasil Sulit Taklukkan Pertahanan Serbia, Skor Masih 0-0

Pemain Real Madrid tersebut sudah hampir meneruskan operan sang kapten, tetapi Vanja sigap merebut bola dari kaki Vinicius Jr. 

Skor 0-0 bertahan sampai laga memasuki menit ke-30. 

Brasil terus berusaha memecah kebuntuan di depan gawang Vanja Milinkovic-Savic. 

Richarlison nyaris menjadi sosok yang membuka keunggulan Brasil, kalau saja tandukannya tidak diblok oleh Vanja. 

Raphinha lagi-lagi hampir mencetak gol dari sisi kiri kotak penalti Serbia lewat kaki kirinya. 

Kembali skuad Tite dibuat gigit jari karena tembakan pemain Barcelona itu pada menit ke-35 bisa diamankan dengan mudah oleh Vanja. 

Serbia pun mendapat kesempatan kembali mengusik kotak penalti Brasil. 

Sama seperti Brasil, mereka gagal memanfaatkan peluang yang ada. 

Bola lesakan kaki kanan Filip Mladenovic dari sisi kanan kotak penalti Alisson hanya meleset ke sisi kanan gawang Alisson. 

Vinicius Jr ganti mendapat peluang emas pada menit ke-41. 

Baca Juga: Klasemen Grup H Piala Dunia 2022 - Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor Baru, Gawang Uruguay Masih Suci 465 Menit

Pemain Real Madrid itu pun tidak sanggup meruntuhkan gawang Vanja. 

Tembakan kaki kanannya dari sisi kanan pertahanan Serbia hanya mengirim bola melebar ke arah kanan. 

Skor tanpa gol bertahan hingga turun minum. 

Raphinha langsung mengancam gawang Serbia sesaat setelah babak kedua dimulai. 

Kembali Vanja mematahkan peluang Raphinha lewat kaki kiri dari dalam kotak penalti. 

Brasil kembali membuang peluang pada menit ke-50 setelah tendangan bebas Neymar melambung terlalu tinggi di atas mistar gawang Serbia. 

Neymar kembali menghidupkan peluang Brasil pada menit ke-55 setelah menyambut operan Vinicius Jr. 

Akan tetapi, tembakan pemain Paris Saint-Germain itu terlalu lemah dan membawa bola meluncur ke sisi kanan gawang Vanja alih-alih mengarah ke sasaran. 

Bek Brasil, Alex Sandro, nyaris mencetak gol spektakuler dari luar kotak penalti Serbia setelah melepas tembakan jarak jauh dengan kaki kiri. 

Skenario itu urung terjadi setelah bola membentur tiang gawang Serbia. 

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Profil Hajime Moriyasu, Pelatih Timnas Jepang Penggores Tinta Sejarah Tim Samurai Biru

Gol yang diharapkan Brasil terjadi pada menit ke-62 lewat kaki Richarlison dari dalam kotak penalti. 

Proses gol Brasil bermula dari tembakan Vinicius Jr dari sisi kiri dalam kotak penalti Serbia. 

Vanja Milinkovic-Savic sebenarnya bisa mengeblok tembakan Vinicius Jr tersebut. 

Namun, bola memantul dari tangannya dan sampai di kaki Richarlison yang berdiri di sebelah kanan di kotak penalti. 

Richarlison langsung mengarahkan bola ke gawang Vanja dengan kaki kanan tanpa kiper Torino itu bisa mencegah laju bola. 

Vinicius Jr hampir ganti mencatatkan namanya ke papan skor lima menit setelah gol Richarlison

Tembakan kaki kiri pemain berusia 22 tahun itu hanya melebar ke sisi kanan gawang Serbia. 

Richarlison kembali membuat suporter Brasil bersorak gembira pada menit ke-71, lagi-lagi diwarnai kombinasi dengan Vinicius Jr. 

Pemain Tottenham Hotspur itu menyambut umpan Vinicius dengan tendangan akrobat dari dalam kotak penalti.

Gol tersebut menjadi yang kesembilan yang Richarlison cetak dari tujuh penampilan terakhirnya bersama Brasil.  

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Pemain Portugal yang Bisa Bobol Gawang Ghana Cuma Cristiano Ronaldo

Casemiro mendapat peluang menambah gol Brasil menjadi tiga dari dalam kotak penalti. 

Bola masih bisa diamankan oleh Vanja pada menit ke-81.

Serbia seperti dikejar waktu untuk bisa setidaknya mempekecil ketertinggalan. 

Nikola Milenkovic berpeluang memberi Serbia hadiah hiburan dengan tembakan kaki kiri, tetapi sepakan kaki kanannya diblok. 

Tidak ada gol tambahan tercipta hingga pertandingan selesai. 

Timnas Brasil sukses mengunci kemenangan 2-0 atas timnas Serbia.

Brasil 2-0 Serbia (Richarlison 62', 71') 

Susunan pemain timnas Brasil dan timnas Serbia:

Brasil (4-2-3-1): 1-Alisson; 2-Danilo, 4-Marquinhos, 3-Thiago Silva, 6-Alex Sandro; 5-Casemiro, 7-Lucas Paqueta (8-Fred 75'); 11-Raphinha (26-Gabriel Martinelli 85'), 10-Neymar (19-Antony 80'), 20-Vinicius (21-Rodrygo 76') ; 9-Richarlison (18-Gabriel Jesus 76')

Pelatih: Tite

Serbia (3-5-2): 23-Vanja Milinkovic-Savic; 5-Milos Veljkovic, 4-Nikola Milenkovic, 2-Strahinja Pavlovic; 14-Andrija Zivkovic (7-Nemanja Radonjic 57'), 16-Sasa Lukic (22-Darko Lazovic 66'), 8-Nemanja Gudelj (14-Ivan Ilic 57'), 25-Filip Mladenovic (18-Dusan Vlahovic 66'); 20-Sergej Milinkovic-Savic, 10-Dusan Tadic; 9-Aleksandar Mitrovic (6-Nemanja Maksimovic 83')

Pelatih: Dragan Stojkovic 

Wasit: Alireza Faghani (Iran) 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : BolaSport.com, SofaScore.com
REKOMENDASI HARI INI

Gara-gara Kalah dari Timnas Indonesia, Manajer Arab Saudi Resmi Mengundurkan Diri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136