BOLASPORT.COM - Penyerang tengah timnas Brasil, Richarlison, mempunyai cara keren dalam membungkam kritik. Dalam laga debutnya di Piala Dunia, ia langsung mencuri panggung Neymar dan menyamai rekor gol Ronaldinho di ajang akbar empat tahunan tersebut.
Richarlison menjadi bintang kemenangan timnas Brasil saat melibas timnas Serbia 2-0 dalam laga pertama Grup G Piala Dunia 2022.
Bertanding di Lusail Iconic Stadium, Jumat (25/11/2022) dini hari WIB, Richarlison memborong dua gol kemenangan Tim Samba.
Gol pertama penyerang berusia 25 tahun itu tercipta pada menit ke-62.
Proses gol bermula dari tembakan Vinicius Junior dari sisi kiri kotak penalti Serbia.
Kiper Serbia, Vanja Milinkovic-Savic, sebenarnya bisa mengeblok tembakan Vinicius tersebut.
Namun, bola memantul dari tangannya dan sampai di kaki Richarlison yang berdiri di sebelah kanan di kotak penalti.
Baca Juga: Tiga Pemain PSG Rebutan Jadi Pemain Terbaik Piala Dunia 2022
Richarlison langsung mengarahkan bola ke gawang Vanja dengan kaki kanan tanpa kiper Torino itu bisa mencegah laju bola.
Tak puas dengan satu gol, Richarlison kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-73.
Ia menyambut umpan Vinicius dengan tendangan akrobatik dari dalam kotak penalti.
Dikutip BolaSport.com dari Squawka, berkat torehan brace tersebut, Richarlison berhasil menyamai jumlah gol legenda Brasil, Ronaldinho, di Piala Dunia.
Lebih hebatnya lagi, striker berpostur 184 cm itu hanya butuh satu laga Piala Dunia untuk selevel dengan Ronaldinho.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Diterpa Cedera Pergelangan Kaki, Nasib Neymar Diungkap Pelatih Timnas Brasil
Sementara itu, Ronaldinho mencatakan dua gol dari dua Piala Dunia yang telah diikutinya (2002 dan 2006).
Penampilan impresif Richarlison dalam laga ini sekaligus membuatnya mencuri panggung Neymar.
Sebelum laga, nama Neymar terus dielu-elukan oleh suporter karena dianggap sebagai pemain yang bakal membawa Brasil menjuarai Piala Dunia 2022.
Namun, bintang Paris Saint-Germain itu justru bermain pas-pasan dan tak bisa menyelesaikan laga penuh karena mengalami cedera pergelangan kaki.
Capaian dan performa tersebut juga menjadi jawaban Richarlison atas kritikan bertubi-tubi yang diterimanya sebelum Piala Dunia 2022 bergulir.
Richarlison sempat dikirik habis-habisan oleh penggemar Brasil saat namanya masuk dalam skuad Selecao.
Pasalnya, Richarlison belum mencetak satu gol pun bersama Tottenham Hotspur di Liga Inggris musim ini.
Striker Liverpool, Roberto Firmino, pun dianggap lebih pantas mengisi posisi Richarlison untuk terbang ke Qatar.
Namun, para pengkritik kini tak laga bisa berkata-kata setelah melihat penampilan ciamik Richarlison di laga ini.
Baca Juga: Setelah 40 Tahun, Jerman Alami Kekalahan Beruntun Lagi di Piala Dunia
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Squawka |
Komentar