Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Ghana Vs Uruguay - Ayew Bersaudara Tampil Starter, La Celeste Andalkan Duet Suarez-Nunez

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 2 Desember 2022 | 21:12 WIB
Luis Suarez (kanan) melakukan duel udara melawan Kim Min-Jae (kiri) dalam matchday 1 babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Kamis (24/11/2022).
ANNE-CHRISTINE POUJOULAT/AFP
Luis Suarez (kanan) melakukan duel udara melawan Kim Min-Jae (kiri) dalam matchday 1 babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Kamis (24/11/2022).

BOLASPORT.COM - Dalam susunan pemain Ghana vs Uruguay, The Black Star langsung memasang Ayew bersaudara sebagai starter sementara La Celeste mengandalkan duet Luis Suarez dan Darwin Nunez.

Timnas Ghana dan timnas Uruguay bakal saling bentrok pada laga pamungkas Grup H Piala Dunia 2022.

Duel antara timnas Ghana dan timnas Uruguay bakal tersaji di Stadion Al Janoub, Jumat (2/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Dalam laga Ghana vs Uruguay, The Black Star berada dalam posisi diunggulkan mengingat mereka untuk sementara berada di peringkat kedua.

Timnas Ghana mampu mengoleksi tiga poin dari hasil dua pertandingan sebelumnya.

Sementara itu, timnas Uruguay hanya mampu memetik satu poin dalam dua pertandingannya di Grup H Piala Dunia 2022.

Kedua tim masih berpeluang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Kalah dari Jepang, Wonderkid Spanyol Akui Tim Tampil Buruk

Namun, timnas Ghana memiliki peluang besar untuk menemani timnas Portugal jika mampu memetik kemenangan.

Sementara itu, timnas Uruguay bisa saja melenggang ke fase knock-out dengan catatan mereka menang sedangkan Korea Selatan tumbang.

Ghana dan Uruguay sebelumnya sudah pernah berhadapan satu sama lain di Piala Dunia pada edisi 2010.

Waktu itu Uruguay berhasil melaju ke perempat final usai menang adu penalti setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal 90 menit.

Itu diwarnai dengan kontroversi kartu merah Luis Suarez dan kegagalan penalti Asamoah Gyan.

Untuk itu, laga di Stadion Al Janoub bakal bernuansa balas dendam bagi The Black Star.

Guna menghadapi Uruguay, pelatih Ghana, Otto Addo, memasang para pemain terbaiknya.

Gelandang serang timnas Ghana, Mohammed Kudus.
TWITTER.COM/SQUAWKA
Gelandang serang timnas Ghana, Mohammed Kudus.

Baca Juga: Real Madrid Incar 3 Bintang Piala Dunia 2022, Teman Ronaldo Masuk Radar

Ayew bersaudara yang terdiri dari Andre Ayew dan Jordan Ayew bakal dipasang sejak menit awal.

Keduanya bakal menopang Inaki Williams di lini depan bersama dengan Mohammed Kudus.

Sementara itu dari kubu La Celeste, Diego Alonso bakal mengandalkan duet Luis Suarez dan Darwin Nunez.

Duet Luis Suarez dan Darwin Nunez bakal diharapkan bisa menggempur pertahanan Ghana yang digalang Daniel Amartey dan Mohamed Salisu.

Pasalnya, sampai saat ini Uruguay masih mandul dan sama sekali belum mendulang gol di Piala Dunia 2022.

Susunan pemain timnas Ghana dan timnas Uruguay seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA:

Ghana (4-2-3-1): 1-Lawrence Ati Zigi; 26-Alidu Seidu, 18-Daniel Amartey, 4-Mohamed Salisu, Abdul Baba Rahman; 5-Thomas Partey, 21-Salis Abdul Samed; 20-Mohammed Kudus, 10-Andre Ayew, 9-Jordan Ayew; 19-Inaki Williams

Pelatih: Otto Addo

Uruguay (4-4-2): 23-Sergio Rochet Alvarez; 13-Guillermo Varela, 2-Jose Maria Gimenez, 19-Sebastian Coates, 16-Mathias Olivera; 8-Facundo Pellistri, 15-Federico Valverde, 6-Rodrigo Bentancur, 10-Giorgian De Arrascaeta; 9-Luis Suarez, 11-Darwin Nunez

Pelatih: Diego Alonso

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : FIFA.com, SofaScore.com
REKOMENDASI HARI INI

Pandangan Komite Wasit PSSI soal Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X