BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas terbang, Brandon Moreno, merespons kasus pelatih James Krause yang mendapatkan sanksi dari Komisi Atletik Negara Bagian Nevada (NSAC).
James Krause sebelumnya sudah ditangguhkan lisensinya sebagai pelatih oleh NSAC karena aktivitas judi beberapa waktu lalu.
Saat itu, James Krause mengawal pertarungan anak asuhnya Darrick Minner, yang melawan Shayilan Nuerdanbieke pada laga kelas bulu 5 November lalu.
Namun beberapa jam sebelum laga dimulai, terdapat uang begitu banyak yang masuk memilih Nuerdanbieke untuk menang lewat TKO.
Pada pertandingan yang berlangsung, Minner yang melakukan serangan lewat tendangan malah meringis kesakitan.
Baca Juga: Hasil UFC Orlando - Lewat Adu Jotos Brutal, Si Mulut Besar Terbungkam Lagi
Dia kemudian dihajar bertubi-tubi oleh Nuerdanbieke yang akhirnya menelan kekalahan lewat TKO di ronde pertama.
Dari situ, NSAC melakukan investigasi karena bursa taruhan yang begitu mencurigakan jelang pertandingan.
James Krause lalu juga dicurigai yang berujung lisensinya sebagai pelatih dicabut sementara selagi NSAC melakukan penyelidikan.
UFC juga bergerak dengan cepat mengeluarkan pernyataan yang berbunyi bahwa setiap petarung yang berada di bawah naungan James Krause tak bisa untuk turun berlaga.
Semua petarung diminta oleh UFC harus mengganti pelatih jika tak ingin menepi dari oktagon.
Salah satu dampaknya lalu dirasakan oleh Brandon Moreno yang telah dididik oleh Krause.
Keduanya bahkan sedang mempersiapkan diri jelang pertandingan melawan sang juara kelasa terbang, Deiveson Figueiredo, pada acara UFC 283 awal tahun depan di Brazil.
Moreno lewat akun pribadi di Instagram merespon larangan UFC dan penangguhan Krause sebagai bentuk ketidakadilan jelang pertandingannya melawan Figueiredo.
"Menunggu keadilan," tulis Moreno dikutip BolaSport.com dari BJPENN.com.
Moreno sejauh ini belum ada pengumuman ganti pelatih jelang laga UFC 283 mendatang.
Kemungkinan dia masih menunggu penyelidikan dan berharap penangguhan lisensi Krause dicabut oleh NSAC.
Namun, jika penyelidikan berlangsung lama, petarung asal Meksiko harus segera menyiapkan pelatih pengganti secepatnya.
Baca Juga: Hasil UFC Orlando - Dominan, Rafael Dos Anjos Habisi Lawan Lewat Cekikan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar