BOLASPORT.COM - Pelatih ganda putri nasional Indonesia, Eng Hian, atau akrab disapa Didi mengatakan hasil undian untuk Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di grup berat pada BWF World Tour Finals 2022 sesuatu yang bagus untuk pengalaman.
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berada di Grup B bersama lawan-lawan yang sedang berada di tren positif, Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China), Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China), dan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Grup A dihuni Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong (Korea), Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand), Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (Malaysia), dan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand).
"Menurut saya, hasil undian ini bagus untuk Apri/Fadia terutama untuk Fadia sebagai pengalaman. Alasannya, saat ini yang dibutuhkan mereka adalah bertanding dengan pemain-pemain top," ucap Eng Hian dilansir BolaSport.com dari PBSI.
Baca Juga: Daftar Peraih BWF Player of The Year Awards 2022, Indonesia Diwakili Fajar/Rian
"Bagaimana mereka harus membiasakan diri dengan keinginan untuk menang lalu bagaimana mempersiapkan pola permainan melawan pemain-pemain top itu," ucap Eng Hian.
Eng Hian tidak membantah bahwa persaingan di Grup B akan lebih ketat dibanding Grup A, tetapi ia menegaskan bahwa Apri/Fadia sudah mempersiapkan semuanya.
"Kalau ditanya apakah mau berada di grup sebelah, pasti mau. Tetapi ingat ini World Tour Finals, delapan pasangan yang hadir adalah yang terbaik," tutur Didi.
"Meski menang di Grup B semua pasangan sedang berada di tren positif dan sudah menjuarai turnamen level-level atas. Untuk itu, Apri/Fadia harus mempersiapkan diri baik secara mental, taktik dan strategi."
BWF World Tour Finals 2022 akan bergulir mulai Rabu (7/12/2022) atau hari ini hingga Minggu (11/12/2022) di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand. Apri/Fadia membuka laga dengan menghadapi Pearly/Thinaah (Malaysia).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar