Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dengan Pertolongan Tuhan, Cody Gakpo Berharap Bisa Gabung Man United

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 8 Desember 2022 | 17:00 WIB
Bintang muda andalan timnas Belanda, Cody Gakpo.
TWITTER.COM/SEG_FOOTBALL
Bintang muda andalan timnas Belanda, Cody Gakpo.

BOLASPORT.COM - Winger PSV Eindhoven, Cody Gakpo, berharap bisa bergabung dengan Manchester United. Gakpo bahkan berharap pertolongan Tuhan bisa membantunya.

Cody Gakpo tengah menjadi sorotan banyak klub top Eropa sejak bursa transfer musim panas 2022.

Hal itu tidak lepas dari performa apik Gakpo bersama PSV Eindhoven pada musim 2021-2022.

Pada musim lalu, Gakpo berhasil mencatatkan 21 gol dan 15 assist dari 47 penampilan bersama PSV Eindhoven di berbagi kompetisi.

Semusim berselang, Gakpo semakin matang dan tampil luar biasa bersama PSV Eindhoven.

Dari 24 pertandingan bersama PSV Eindhoven di berbagai kompetisi pada musim ini, Gakpo menorehkan 13 gol dan 17 assist.

Tidak hanya itu, winger berusia 23 tahun tersebut juga bermain apik selama membela timnas Belanda di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Jawab Kritikan Legenda Man United, Vinicius Junior Janjikan Selebrasi Menari Lebih Banyak Lagi

Gakpo selalu bermain dalam empat laga bersama timnas Belanda pada ajang Piala Dunia 2022.

Dari empat laga itu, Gakpo juga telah mencetak tiga gol untuk timnas Belanda dan membantu De Oranje lolos ke babak perempat final.

Berbagai catatan apik itu yang membuat Gakpo dilirik oleh banyak klub top Eropa.

Akan tetapi, Gakpo sebenarnya hampir bergabung dengan klub Liga Inggris, Manchester United, pada musim panas 2022.

Saat itu, Manchester United sudah hampir mendapatkan jasa Gakpo berkat manuver Erik ten Hag.

Namun, PSV Eindhoven tidak mau melepas Gakpo dan ingin mempertahankan winger berpostur 189 cm tersebut.

Gakpo pun batal bergabung dengan Manchester United dan tetap bertahan di Liga Belanda bersama PSV Eindhoven.

Baca Juga: Sebelum Tolak Al Nassr, Cristiano Ronaldo Sempat Tertarik Main di Negara Tetangga Indonesia

Meski demikian, Setan Merah dikabarkan tetap memantau perkembangan Gakpo di Piala Dunia 2022.

Penyerang timnas Belanda, Cody Gakpo, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang timnas Senegal pada partai perdana Grup A Piala Dunia 2022, Senin (21/11/2022).
OZAN KOSE/AFP
Penyerang timnas Belanda, Cody Gakpo, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang timnas Senegal pada partai perdana Grup A Piala Dunia 2022, Senin (21/11/2022).

Gakpo pun masih berharap bisa bergabung dengan Manchester United dan mengabdi di Old Trafford.

Jebolan akademi PSV Eindhoven itu juga berharap ada pertolongan Tuhan dalam transfernya ke Manchester United.

"Apa yang datang, akan datang," kata Gakpo seperti dikutip BolaSport.com dari SPORTbible.

"Misalkan Anda ingin pergi dari RKC ke PSV, tetapi klub itu tidak datang. Maka Anda bisa panik. Saya memikirkan Manchester United, tetapi ketika itu tidak terjadi, saya tidak tahu lagi."

"Dan saya mulai ragu. Leeds United memang datang. Haruskah saya pergi ke sana? Sekarang saya menunggu dan melihat semuanya."

"Saya belum mendengar kabar dari Manchester United. Jika mereka datang, saya akan memikirkannya."

Baca Juga: Tidak Ada Waktu Santai bagi Pemain Man United Selepas Piala Dunia 2022

"Dalam keputusan ini juga, saya mencari pertolongan Tuhan. Saya bertanya kepada-Nya apa yang terbaik yang bisa saya lakukan," tutur Gakpo melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Sportbible.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X