Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA 2022 - Nomor Punggung Kapten Timnas Belanda Jadi Penentu?

By Daniel Sianturi - Jumat, 9 Desember 2022 | 09:00 WIB
Bek tim nasional Belanda, Virgil van Dijk
TWITTER.COM/ANFIELDWATCH
Bek tim nasional Belanda, Virgil van Dijk

BOLASPORT.COM - Babak perempat final Piala Dunia 2022 di Qatar akan segera digelar.

Laga sulit akan mewarnai bentrokan antara timnas Belanda dan Argentina yang dihelat di Lusail Iconia Stadium, Lusail, Jumat (9/12/2022).

Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, barangkali menjadi pemain dengan skill individu terbaik dari semua pemain yang akan merumput di Lusail.

Meski demikian, timnas Belanda yang dinakhodai Louis van Gaal diyakini memiliki materi lebih merata dibandingkan Tim Tango.

Belanda tetap layak sedikit diunggulkan dari Argentina untuk bisa meraih tiket ke babak semifinal.

Dalam sejarah Piala Dunia, tercatat kedua negara sudah lima kali bertemu di putaran final.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Peringatan Virgil van Dijk Soal Argentina dan Lionel Messi

Baik Argentina maupun Belanda sama-sama meraih dua kemenangan dengan menyisakan satu laga imbang saat kedua negara berjumpa di babak penyisihan grup pada Piala Dunia di Jerman tahun 2006.

Ada satu catatan menarik bahwa tak sekali pun Argentina mampu mengalahkan Belanda dalam laga 90 menit.

Adalah benar bahwa pertemuan terakhir yang terjadi pada Piala Dunia 2014 di Brasil menjadi milik Argentina.

Akan tetapi, kemenangan tersebut diraih La Albiceleste usai babak adu penalti.

Sementara itu kemenangan terakhir Tim Oranye atas Argentina terjadi pada Piala Dunia 1998 di Prancis.

Menariknya bentrokan kedua tim tersebut terjadi di babak perempat final, fase yang sama yang akan mewarnai pertemuan Belanda dan Argentina di Qatar.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Bukan Virgil van Dijk, Ini Bek Belanda yang Bisa Matikan Lionel Messi

Nomor punggung kapten timnas Belanda barangkali akan menjadi faktor keberuntungan dalam laga nanti.

Frank de Boer menjadi kapten saat Belanda menyingkirkan Argentina di babak perempat final Piala Dunia 1998.

Masih ingat nomor punggung Frank de Boer saat turun berlaga menghadapi Argentina di Prancis 1998?

Jawabannya adalah sama dengan nomor punggung yang akan dikenakan kapten timnas Belanda saat berhadapan dengan Argentina dalam laga perempat final mendatang.

Dia adalah Virgil van Dijk, yang mengenakan seragam bernomor 4 di timnas Belanda pada Piala Dunia 2022

Sebuah kemiripan yang barangkali akan menjadi penentu lolosnya Belanda ke semifinal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Diubah, Pelatih Bali United: Kami Mengerti karena PSSI Mau Bantu Persib

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136