Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deretan Pelatih yang Mundur Usai Negaranya Tersingkir dari Piala Dunia 2022, Gareth Southgate Selanjutnya?

By Khasan Rochmad - Minggu, 11 Desember 2022 | 08:20 WIB
Pelatih timna Inggris, Gareth Southgate.
TWITTER.COM/DARRYLMORRIS
Pelatih timna Inggris, Gareth Southgate.

BOLASPORT.COM - Deretan pelatih timnas satu per satu mundur dari jabatannya usai tersingkir dari Piala Dunia 2022. Akankah Gareth Southgaet selanjutnya?

Babak semifinal Piala Dunia 2022 telah lengkap terisi dengan empat negara yang berhasil memastikan langkah.

Secara mengejutkan, ada dua negara kuda hitam yang berhasil lolos, yakni timnas Kroasia dan Maroko.

Timnas Kroasia sukses menumbangkan timnas Brasil lewat adu penalti (4-2), sedangkan timnas Maroko menyingkirkan timnas Portugal (1-0).

Sementara itu, dua lainnya diisi oleh kandidat juara, yakni timnas Argentina dan timnas Prancis.

Timnas Argentina berhasil mengalahkan timnas Belanda via babak tos-tosan (4-3), dan timnas Prancis tuntaskan perlawanan sengit timnas Inggris (2-1).

Namun, yang jadi sorotan adalah beberapa pelatih yang negaranya tersingkir memutuskan untuk mundur.

Dikutip BolaSport.com dari FIFA, berikut deretan pelatih yang turun jabatan selepas gugur dari Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Penalti Harry Kane Terbang Jauh ke Udara saat Inggris vs Prancis, Jordan Henderson Ingatkan Jumlah Gol

1. Roberto Martinez - Timnas Belgia

Nama pertama yang mundur adalah Roberto Martinez yang gagal membuat Belgia lolos dari fase grup.

Secara mengejutkan, juru taktik kelahiran Spanyol ini mengakhiri kerja samanya dengan The Red Devils yang sudah dijalin selama enam tahun sejak 2016 lalu.

Pencapaian terbaik Martinez bersama Belgia adalah dengan mengantarkan Kevin De Bruyne cs meraih tempat ketiga pada Piala Dunia 2018 lalu.

2. Paulo Bento - Timnas Korea Selatan

Perjalanan Paulo Bento dan Korea Selatan resmi berakhir setelah Taeguk Warriors tersingkir oleh Brasil di babak 16 besar.

Bento berhasil membawa Korea Selatan melaju ke fase gugur setelah 12 tahun tak menjejakkan kaki di fase tersebut.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 - Harry Kane Gagal Penalti, Prancis Pulangkan Inggris dan Tantang Maroko di Semifinal

3. Luis Enrique - Timnas Spanyol

Kiprah timnas Spanyol harus berakhir pilu setelah takluk di babak 16 besar dari timnas maroko lewat adu penalti.

Bermain tanpa gol di waktu normal dan perpanjangan waktu, La Roja harus takluk dengan skor 3-0.

Tangguhnya Yassine Bounou sebagai kiper Maroko dengan menggagalkan semua eksekutor Spanyol pasrah.

Luis Enrique mengakhir jalinan yang sudah dilakukan selama tiga tahun sejak 2019 lalu.

Mundurnya eks pelatih Barcelona tersebut langsung digantikan oleh pelatih Luis de la Fuente.

4. Tite - Timnas Brasil

Kekalahan menyakitkan dari timnas Kroasia di babak perempat final membuat Tite mundur dari jabatan.

Tim Samba kalah dari adu penalti dengan skor 2-4 usai hanya bermain 1-1 di waktu normal dan perpanjangan waktu.

Ambisi Tite untuk mempersembahkan titel keenam bagi publik Brasil harus sirna dengan kekalahan tersebut.

Baca Juga: Patah Hati dan Isak Tangis Cristiano Ronaldo Usai Portugal Didepak Maroko dari Piala Dunia 2022

5. Louis van Gaal - Timnas Belanda

Kegagalan mengantarkan timnas Belanda membuat Louis van Gaal mundur dari kursi pelatih.

Sebelumnya, Van Gaal memang sudah berniat bahwa Piala Dunia 2022 akan menjadi turnamen terakhirnya bersama Belanda.

Namun, Van Gaal gagal membuat Belanda lolos ke semifinal setelah takluk dari Argentina lewat adu penalti (3-4).

Posisi Van Gaal akan digantikan oleh Ronald Koeman dan akan mulai bekerja selepas gelaran Piala Dunia 2022.

Dari deretan pelatih yang mundur tersebut, nama Gareth Southgate sebagai pelatih timnas Inggris pun muncul ke permukaan.

Desakan dirinya untuk mundur usai gagal membawa Inggris lolos ke semifinal menjadi perbincangan publik jagat maya.

Pascalaga, Southgate yang masih terikat kontrak hingga pergelaran Euro 2024 tak bisa memastikan.

"Turnamen ini mengambil banyak dari Anda dan saya perlu sedikit waktu untuk merenung, saya pikir itu benar untuk dilakukan," kata Southgate, dikutip BolaSport.com dari BBC.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : BBC.com, FIFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Sempat Kewalahan Saat Latihan Fisik, Bek Timnas Indonesia Beberkan Pesan Shin Tae-yong

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136