BOLASPORT.COM - Kapten tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo, dianggap tidak mempunyai teman usai hanya menangis sendiri di Piala Dunia 2022.
Kegagalan timnas Portugal di Piala Dunia 2022 menimbulkan tanda tanya besar terkait peran Cristiano Ronaldo.
Berstatus sebagai kapten dan megabintang, Cristiano Ronaldo gagal menjadi aktor utama timnas Portugal di Piala Dunia 2022.
Cristiano Ronaldo bahkan hanya mampu mencetak satu gol selama turnamen tersebut berlangsung pada tahun ini.
Tidak hanya itu, Cristiano Ronaldo bahkan harus terima dibangkucadangkan di dua laga fase gugur.
Kondisi tersebut gagal membuat Ronaldo memecahkan kutukannya yang belum mencetak gol di fase gugur Piala Dunia.
Laga perempat final melawan timnas Maroko justru menambah bukti posisi Ronaldo yang terisolasi di timnasnya sendiri.
Rekan setim Ronaldo di timnas Portugal dianggap tidak memiliki kepedulian terhadap sang megabintang.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Sukses Kroasia, Buah Kloning DNA Real Madrid
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Ronaldo justru dibiarkan menangis sendiri usai disingkirkan oleh Maroko.
Hingga saat ini, tidak ada foto atau video yang memperlihatkan pemain Portugal berusaha menenangkan sang megabintang.
Orang-orang yang mendekati Ronaldo justru datang dari pemain Maroko dan penyusup lapangan.
Setelah timnas Portugal tersingkir, Ronaldo terlihat menangis saat berjalan menuju ruang ganti.
Yang menarik, Ronaldo menghabiskan perjalanannya ke ruang ganti seorang diri.
Selama Piala Dunia 2022, kehadiran Ronaldo memang memancing kontroversi.
Tepat sebelum turnamen dimulai, Ronaldo mengeluarkan wawancara kontroversial yang menyebabkan Manchester United sepakat mengakhiri kontrak.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Brasil Tersingkir, Neymar Akui Mental Hancur dan bakal Sulit Move On
Sang megabintang juga disebut harus menunggang jet pribadi dalam perjalanannya ke Qatar.
Sementara para pemain Portugal lain harus rela menaiki pesawat bersama sesuai jadwal yang ada.
Perilaku Cristiano Ronaldo kembali disorot saat ia diganti pada laga terakhir fase grup melawan timnas Korea Selatan.
Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, mengungkapkan ketidaksukaannya akan sikap sang megabintang saat itu.
Sikap Cristiano Ronaldo membuatnya harus rela duduk di bangku cadangan dalam dua laga setelahnya.
Sejumlah perilaku negatif sang megabintang dianggap membuatnya tidak dipandang sebagai sosok penting oleh rekan setimnya sendiri.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar