BOLASPORT.COM - FC Vion Zlate Moravce, Egy Maulana Vikri belum lama ini telah bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Bali.
Karena tidak bisa mengikuti TC sejak awal digelar pada 28 November 2022, Egy Maulana Vikri menyebut dirinya langsung diberi porsi latihan fisik.
Latihan fisik itu diakui Egy Maulana Vikri sangat melelahkan.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Sukses Kroasia, Buah Kloning DNA Real Madrid
"Saya dapat tiga hari (latihan) fisik, jadi lumayan bagus. Latihan sangat capek sekali," ujar pemain berusia 22 tahun itu.
"Karena baru sampai langsung (latihan) fisik," kata Egy Maulana Vikri dalam keterangan yang diterima BolaSport.com, Senin (12/12/2022).
Kini Egy Maulana Vikri sudah mulai bisa mengejar ketertinggalan dari skuad Garuda.
Baca Juga: Hari Ini, Robin Hood Indonesia Donald Pandiangan Jadi Google Doodle
"Dan anak-anak di sini juga latihan fisik semua dan hasil bagus kata pelatih. Jadi sekarang sudah bagus semua," tutur eks pemain timnas U-19 Indonesia itu.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar