Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor Lee Chong Wei Tersamai, Tanda Tahun 2023 Masih Milik Viktor Axelsen?

By Agung Kurniawan - Senin, 12 Desember 2022 | 15:15 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (kiri) dan Viktor Axelsen dari Denmark (kanan) berdiri di podium BWF World Tour Finals 2022, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022).
PP PBSI
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting (kiri) dan Viktor Axelsen dari Denmark (kanan) berdiri di podium BWF World Tour Finals 2022, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022).

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, menebar kode bahwa dirinya siap melanjutkan dominasinya di nomor tunggal putra pada tahun 2023 mendatang.

Viktor Axelsen masih belum terbendung tatkala menjalani laga final BWF World Tour Finals 2022 melawan tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akhir pekan lalu.

Tampil di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Viktor Axelsen menghentikan perlawanan Anthony Sinisuka Ginting dua gim langsung 21-13, 21-14.

Keberhasilan Viktor Axelsen menjuarai BWF World Tour Finals 2022 menggenapi kiprah gemilangnya di nomor tunggal sepanjang tahun 2022.

Pemain peringkat pertama dunia tersebut selalu berhasil meraih kemenangan dalam total delapan final yang telah dia peroleh pada tahun ini.

Selain menggenapi pencapaian pada tahun ini, gelar BWF World Tour Finals 2022 membuat Viktor Axelsen membukukan pencapaian lainnya.

Viktor Axelsen berhasil menyamai rekor milik legenda tunggal putra Malaysia Lee Chong Wei.

Pemain berusia 28 tahun tersebut menyamai Lee Chong Wei sebagai pemain yang bisa menjuarai turnamen akhir tahun ini sebanyak empat kali di sektor yang sama.

Baca Juga: 2 Kali Bikin Sungkem Ahsan/Hendra pada BWF World Tour Finals 2022, Duo Menara Reborn Punya Catatan

Sebelumnya, Viktor Axelsen berhasil menjadi juara nomor tunggal putra untuk ajang World Tour Finals 2021, Superseries Finals 2017, dan Superseries Finals 2016.

Usai menjalani laga puncak melawan Anthony Ginting, Viktor Axelsen sangat senang bisa menyamai rekor empat gelar World Tour Finals milik Lee Chong Wei.

Bagaimana pun, bisa menyamai rekor milik legenda seperti Lee Chong Wei menjadi hal yang membanggakan bagi seorang Viktor Axelsen.

"Untuk bisa menjadi juara sebanyak empat kali, rasanya gila bagi saya," kata Viktor Axelsen, seperti dilansir BolaSport.com dari laman NST.com.

"Lee Chong Wei adalah seorang legenda, bisa bersanding dengannya dalam raihan gelar Superseries/World Tour Finals itu luar biasa," imbuhnya.

Hasil manis pada BWF World Tour Finals 2022 ini menghadirkan rasa percaya diri yang tinggi bagi Viktor Axelsen untuk mengarungi musim depan.

Total delapan gelar juara dari delapan final yang berhasil dia pijak membuat peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu dominan pada tahun ini.

Untuk tahun 2023 mendatang, Viktor Axelsen berharap dia bisa tampil dominan lagi sepanjang tahun dan mengulang pencapaian sangarnya di pentas dunia.

"Untuk tahun depan, saya akan terus memberikan yang terbaik, dan mudah-mudahan, menjalani musim yang hebat lagi," ucap Axelsen.

Baca Juga: Curhat Ganda Malaysia yang Ambyar Sepenuhnya pada BWF World Tour Finals 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : Nst.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Eksperimen Tukar Posisi Mbappe dan Vinicius Sukses Besar, Ancelotti Ogah Jadikan Pakem Baru di Real Madrid

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X