Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Celah Ahsan/Hendra Maknai Kekalahan dari Duo Menara Reborn Saat Final BWF World Tour Finals 2022

By Agung Kurniawan - Selasa, 13 Desember 2022 | 10:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di podium BWF World Tour Finals 2022, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022).
PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di podium BWF World Tour Finals 2022, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022).

BOLASPORT.COM - Kekalahan dari ganda putra China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi pada final BWF World Tour Finals 2022 tak membuat Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berkecil hati.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menutup tahun 2022 dengan label sebagai runner-up ajang BWF World Tour Finals 2022 yang dilangsungkan di Bangkok, Thailand pekan lalu.

Gelar juara belum berhasil didapatkan Ahsan/Hendra setelah dalam laga final mereka ditaklukkan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi melalui rubber game.

Bertandingan selama 59 menit melawan pasangan berjuluk Duo Menara Reborn tersebut, Ahsan/Hendra takluk dengan skor akhir 17-21, 21-19, 12-21.

Hasil tersebut menjadi kekalahan kedua bagi The Daddies dari Liu/Ou yang sebelumnya juga ditaklukkan ketika bersua pada laga terakhir penyisihan grup B.

Ya, Liu/Ou mengubur asa Ahsan/Hendra untuk melaju ke semifinal BWF World Tour Finals 2022 sebagai juara grup berkat kemenangan straight game.

Sejak dipasangkan pada tahun ini, Liu/Ou sudah tiga kali berjumpa dengan Ahsan/Hendra di mana dalam tiga pertemuan itu mereka belum pernah kalah.

Di sisi lain, dua kekalahan yang didapat dari Liu/Ou membuat ganda putra peringkat keenam dunia tersebut pada final BWF World Tour Finals 2022 membuat mereka gigit jari lagi.

Baca Juga: Kejurnas Beregu Dewasa Antarklub PBSI 2022 - Klub-Klub Unggulan Belum Temui Hambatan

Menorehkan lima final sepanjang tahun 2022 ini, Ahsan/Hendra selalu takluk di tangan para lawan-lawannya yang membuat mereka selalu menjadi runner-up.

Enggan larut dalam rasa kecewa, Ahsan/Hendra memiliki sebuah celah kecil untuk memaknai dua kekalahan mereka dari ganda putra peringkat ke-11 itu pada BWF World Tour Finals 2022.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi BWF, Mohammad Ahsan merasa dirinya dan Hendra Setiawan sudah menunjukkan penampilan terbaik mereka.

Ahsan juga tidak lupa untuk mengapresiasi penampilan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi yang menurutnya benar-benar mengesankan hingga mampu menyabet titel juara.

"Kami sudah mencoba melakukan yang terbaik tapi musuh juga bermain dengan baik hari ini," kata Mohammad Ahsan menjelaskan.

Lebih lanjut, Mohammad Ahsan merasa kekalahan pada laga final ini memiliki sisi positif di mana permainan mereka jauh lebih baik dibandingkan saat bersua Liu/Ou pada fase grup.

Perlawanan yang mereka tunjukkan jauh lebih bertenaga walau hasil akhir belum sesuai dengan apa yang diharapkan oleh Ahsan/Hendra.

Rasa syukur juga diungkapkan Ahsan di mana pada tahun 2022 ini mampu lima kali menembus babak final.

"Hari ini penampilan kami melawan mereka lebih baik daripada pertemuan kami dalam laga terakhir babak penyisihan grup, tapi hasilnya masih sama," ucap Mohammad Ahsan.

"Kami senang bahwa kami mendapatkan beberapa hasil yang baik pada tahun ini," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Juarai BWF World Tour Finals 2022, Viktor Axelsen Pastikan Langsung Tancap Gas Musim Depan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : BWFBadminton.com
REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X