Kejutan yang diberikan Kroasia sebenarnya tidak hanya berlangsung pada Piala Dunia 2022.
Vatreni juga pernah memberikan kejutan dengan lolos ke partai puncak Piala Dunia 2018.
Dalam babak final tersebut, timnas Kroasia berhadapan dengan timnas Prancis.
Akan tetapi, tim asuhan Zlatko Dalic itu harus mengakui keunggulan timnas Prancis dengan skor 2-4.
Capaian itu menjadi prestasi tertinggi bagi Kroasia di ajang Piala Dunia.
Pada edisi kali ini, Kroasia berpeluang mengulangi atau bahkan melebihi prestasi tersebut.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Lionel Messi Vs Luka Modric, Duel Ke-27 Para Kapten Abadi di Panggung Tutup Aksi
Pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic, mengaku sangat senang dengan capaian anak-anak asuhnya.
Dalic mengaku kalau ia masih tidak percaya bisa lolos ke babak semifinal Piala Dunia lagi.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar