Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA 2022 - Argentina Lolos ke Final, Lionel Messi Ternyata Sudah Tahu Celah Kroasia Sebelum Laga

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 14 Desember 2022 | 17:30 WIB
Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, mengaku sudah mengetahui celah yang dimiliki timnas Kroasia sebelum laga sehingga bisa membawa negaranya lolos ke final Piala Dunia 2022.
JUAN MABROMATA/AFP
Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, mengaku sudah mengetahui celah yang dimiliki timnas Kroasia sebelum laga sehingga bisa membawa negaranya lolos ke final Piala Dunia 2022.

BOLASPORT.COM - Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, mengaku sudah mengetahui celah yang dimiliki timnas Kroasia sebelum laga sehingga bisa membawa negaranya lolos ke final Piala Dunia 2022.

Timnas Argentina dan timnas Kroasia harus saling berhadapan pada pertandingan semifinal Piala Dunia 2022.

Laga tersebut diselenggarakan di Lusail Iconic Stadium, Selasa (13/12/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Hasilnya, timnas Argentina sukses menyingkirkan timnas Kroasia dengan skor mencolok tiga gol tanpa balas.

Padahal, La Albiceleste tercatat kalah jauh dari Vatreni dari segi pengusaan bola sepanjang pertandingan.

Menurut data dari Sofascore, timnas Argentina hanya bisa mencatatkan penguasaan bola sebesar 39 persen.

Di sisi lain, Kroasia di bawah kepemimpinan kapten Luka Modric, mampu mencatatkan penguasaan bola mencapai 61 persen.

Lionel Messi sudah tak terkejut lagi dengan statistik Kroasia dalam mengendalikan pengusaan bola.

Menurut Lionel Messi, hal itulah yang justru menjadi kunci penting kemenangan Argentina atas Kroasia.

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Sempat Terkutuk di Fase Gugur, Lionel Messi Malah Ukir Rekor Langka bareng Argentina

La Pulga mengatakan bahwa Luka Modric dan kawan-kawan banyak meninggalkan lubang ketika kehilangan bola.

Messi sudah mengetahui celah yang akan dibuat Vatreni tersebut sebelum duel Argentina vs Kroasia berlangsung.

"Ini adalah skuad yang sangat mengagumkan," kata Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Kami tahu apa yang harus dilakukan di setiap detik jalannya pertandingan."

"Kami sudah tahu Kroasia akan memegang penguasaan bola."

"Akan tetapi hal itu membuat kami tahu ini bisa menjadi kekuatan kami."

"Terkadang mereka tidak bermain teratur saat kehilangan bola."

Lionel Messi dan kawan-kawan merayakan kemenangan timnas Argentina atas timnas Kroasia pada laga semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB di Lusail Stadium.
GIUSEPPE CACACE/AFP
Lionel Messi dan kawan-kawan merayakan kemenangan timnas Argentina atas timnas Kroasia pada laga semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB di Lusail Stadium.

Baca Juga: Lionel Messi Konfirmasi Pensiun dari Timnas Argentina, Final Piala Dunia 2022 Jadi Laga Terakhir!

"Mereka meninggalkan banyak celah," ujar pemilik tujuh gelar Ballon d'Or tersebut menambahkan.

Meski kalah dalam pengusaan bola, faktanya Argentina sanggup tampil lebih mengancam ketimbang Kroasia.

Dari segi peluang, skuad asuhan Lionel Scaloni mencatatkan 9 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Adapun tim besutan Zlatko Dalic sebenarnya juga berhasil membuat 9 percobaan sepanjang 90 menit.

Namun, dari sembilan percobaan tersebut hanya ada satu tembakan yang mengarah ke gawang Argentina.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mirror.co.uk, SofaScore.com
REKOMENDASI HARI INI

Sebelum Tampil di ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Uji Coba Lawan Bali United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136