Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 2022-2023 - Duel Sengit Persis Solo Lawan Barito Putera Berakhir Imbang

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 14 Desember 2022 | 19:52 WIB
Suasana pertandingan Persis Solo vs Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Rabu (14/12/2022)
Sasongko Dwi Saputro/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan Persis Solo vs Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Rabu (14/12/2022)

BOLASPORT.COM - Persis Solo bermain imbang melawan Barito Putera pada lanjutan pekan ke-14 Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Rabu (14/12/2022).

Persis Solo langsung mengambil inisiatif serangan pada awal pertandingan.

Barito Putera mencoba membalas melalui situasi serangan balik cepat yang menusuk pertahanan Persis Solo.

Persis Solo mendapatkan peluang pertama malam ini melalui situasi serangan balik pada menit ke-20.

Namun sayang Althaf Indie di sisi kanan gagal mengirim umpan matang ke dua rekannya yang sudah berdiri bebas.

Praktis setelah peluang tersebut, kedua tim bermain lebih berhati-hati.

Situasi tersebut membuat kedua tim tidak mendapatkan peluang matang pada sisa menit babak pertama.

Rafael Silva mendapatkan peluang untuk Barito Putera melalui tendangan bebas pada menit ke-36.

Di akhir babak pertama, Barito Putera kembali mengancam melalui sepakan Mike Ott seusai menyisir sisi kiri pertahanan Persis Solo.

Beruntung tembakannya masih ditepis sempurna oleh Gianluca Pandeynuwu.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2022-2023 - Arema FC Kalahkan Persikabo Berkat Gol Bunuh Diri

Tidak ada peluang di sisa waktu babak pertama, skor 0-0 menutup jalannya babak pertama.

Persis Solo membuka babak kedua dengan lebih berani,

Belum genap semenit, Persis Solo sudah mendapatkan peluang melalui penetrasi Gavin Kwan Adsit.

Namun, bola muntah dari umpan silang Gavin gagal diselesaikan oleh Taufiq Febriyanto usai tembakannya masih melambung dari atas gawang.

Irfan Bachdim sebenarnya mendapatkan peluang emas melalui serangan balik, namun sayang Renan Silva berhasil menggagalkan peluang emas tersebut.

Baca Juga: Kepemimpinan Wasit Liga 1 Tuai Kontroversi, Ketum PSSI Tuntut Evaluasi

Ryo Matsumura hampir membuka keunggulan Persis Solo pada babak kedua melalui situasi serangan balik pada menit ke-59.

Namun tembakan pemain asal Jepang itu masih menyamping tipis dari gawang.

Barito Putera sempat mendapatkan peluang matang melalui sepakan Rafael Silva pada menit ke-66, namun sepakannya hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Persis Solo hampir saja tertinggal usai memanfaatkan umpan silang dari Rizky Pora pada menit ke-83, sayang sepakan dari Rahmat Beri Santoso hanya mengenai jaring luar gawang Gianluca Pandeynuwu.

Persis Solo hampir membuka keunggulan pada menit ke-87 melalui situasi serangan balik cepat, namun serbuan tersebut gagal dimaksimalkan oleh Samsul Arif Munip. Skor masih 0-0.

Alexis Messidoro hampir saja membuka keunggulan Persis Solo pada injury time babak kedua, namun tembakannya masih bisa ditepis oleh Nor Halid. Skor masih 0-0.

Daftar Susunan Pemain

Persis Solo31-Gianluca Pandeynuwu (PG), 8-Taufiq Febriyanto, 10-Alexis Messidoro, 11-Gavin Kwan Adsit, 19-Fernando Rodrigues, 20-Ryo Matsumura, 26-Rian Miziar, 27-Mohammad Kanu Helmiawan, 36-Althaf Indie, 71-Irfan Bachdim, 96-Abduh Lestaluhu (Kapten)

Cadangan: 51-Pancar Nur Widiastono (PG), 6-Ferdinan Sinaga, 9-Samsul Arif, 16-Chrystna Bhagascara, 18-Arapenta Lingka Poerba, 22-Sutanto Tan, 66-Alfath Fathier, 78-Zanadin Fariz, 87-Mochamad Shulton Fajar, 98-Kevin Gomes

Pelatih: Leonardo Medina

Barito Putera: 1-Nor Halid (PG), 3-Yuswanto Aditya, 7-Abrizal Umanailo, 9-Rafael Silva, 13-Bayu Pradana (kapten), 25-Franc Sokoy, 28-Buyung Ismu, 36-Renan Silva, 66-Bagas Kaffa, 71-Luthfi Kamal, 95-Mike Ott

Cadangan: 33-Joko Ribowo (PG), 14-Nazar Nurzaidin, 23-Dedi Hartono, 24-Aditya Daffa, 26-Rizky Pora, 27-Reza Zuhro, 46-Rendy Saputra, 72-Kahar, 85-Muhammad Firli, 99-Rahmat Beri 

Pelatih: Rodney Goncalves

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

7 Pemain Timnas Indonesia yang Lawan Arab Saudi dan Jepang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136