BOLASPORT.COM - Arema FC akan menghadapi Madura United dalam pekan ke-16 Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta, Selasa (20/12/2022).
Berjumpa Madura United, pelatih Arema FC, Javier Roca, klub yang berjulukan Singo Edan itu dapat mempertahankan tren positif.
Dalam empat pertandingan terakhir, Arema FC menyapu laga dengan kemenangan.
Baca Juga: FINAL PIALA DUNIA 2022 - Lionel Scaloni Teruskan Jejak Dua Pelatih Negara Tetangga
Menang atas Dewa United (0-2), Persis Solo (2-1), Persikabo 1973 (0-1), dan Persita Tangerang (2-0).
"Ya itu secara statistik (empat kemenangan beruntun)," ucap Javier Roca dalam sesi jumpa pers, Senin (19/12/2022).
"Kami percaya apa yang kami lakukan kalau mereka mau mematahkan kemenangan kami, semoga tidak terjadi," kata eks pelatih Persik Kediri itu.
Baca Juga: Emiliano Martinez, Kiper Argetina yang Pernah Bermain di Kandang Timnas Indonesia
Dia menambahkan, secara persiapan, skuad Arema FC fokus membenahi kebugaran fisik pemain, sebab, jadwal pertandingan sangat padat.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar