Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hebi Marapu dalam Kondisi Terbaik Jelang Laga IBA

By Delia Mustikasari - Senin, 19 Desember 2022 | 17:30 WIB
Hebi Marapu menjalani sesi latih tanding sebagai persiapan menghadapi perebutan sabuk juara IBA Intercontinental menghadapi Al Toyogon pada 25 Desember di Johor Bahru.
ISTIMEWA
Hebi Marapu menjalani sesi latih tanding sebagai persiapan menghadapi perebutan sabuk juara IBA Intercontinental menghadapi Al Toyogon pada 25 Desember di Johor Bahru.

BOLASPORT.COM - Petinju Indonesia, Hebi Marapu, hampir menuntaskan program latihan sebagai persiapan menghadapi Al Toyogon dalam perebutan sabuk juara kelas ringan IBA Intercontinental, Minggu (25/12/2022) di Johor Bahru, Malaysia.

Partai Hebi kontra Toyogon merupakan partai utama bersama gelaran Johor International Boxing Championship, yang digelar oleh FH Promotions dan XBC Sportech.

Partai ini menampilkan perebutan sabuk juara kelas bridgerweight WBC Asia antara petinju Malaysia Muhamad Farkhan dan Yousof Mohammadiosmanvandi (Iran).

Hebi menyebut Toyogon sebagai lawan yang Tangguh. Apalagi, petinju Filipina ini mampu meladeni mantan juara dunia kelas ringan WBC Jorge Linares sebelum akhirnya kalah angka dalam pertarungan 10 ronde.

Baca Juga: Tunggal Putri Malaysia Peraih Emas SEA Games Mundur dari BAM

Petinju 24 tahun ini memiliki rekor bertarung 13 kali menang (9 KO), 7 kali kalah, dan sekali imbang.

"Dia lawan yang berat, dan ini pertama kali saya menghadapi petinju Filipina. Tetapi, saya memang harus menghadapi lawan yang lebih hebat jika ingin maju dan terus berkembang," kata Hebi dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.

"Dengan menghadapi lawan tangguh, saya juga bisa mengukur kemampuan saya,” ujar petinju asal Sumba Barat ini.

Hebi berlatih intensif di bawah pengawasan pelatih asal Kanada David John Treharne sejak akhir November. Saat ini, program Latihan memasuki fase akhir dan Hebi mengatakan dirinya berada dalam kondisi yang jauh lebih baik dibandingkan persiapan sebelumnya.

"Coach Dave sangat ketat menjaga berat badan saya. Dia tidak mau saya menurunkan berat badan secara drastis hingga di bawah regulasi," ujar Hebi.

"Dia ingin berat badan saya masuk tepat saat timbang badan resmi. Dia juga terus melakukan pembenahan teknik dan menyusun strategi untuk pertandingan nanti," kata Hebi lagi.

Dalam mempersiapkan rencana pertarungan, tim sport science melakukan analisa fisiologis Toyogon dari berbagai rekaman pertandingan yang berhasil mereka dapatkan. Hasil analisa ini kemudian menjadi bahan masukan bagi David dalam merancang rencana pertarungan.

Setelah menjalani program latihan selama tiga pekan, David merasa gembira dengan determinasi yang ditunjukkan Hebi dan mengatakan mereka akan siap tepat pada waktunya.

"Hebi berlatih dengan sangat keras. Dia menjaga berat badannya dengan baik, dan saat berat badannya masuk dia akan sangat kuat dan cepat. Kami berada di jalur yang tepat," ucap David.

Senada dengan Hebi, David juga memuji Toyogon sebagai petinju yang tangguh dan dia tidak mau menganggap remeh Toyogon.

"Kami tahu petinju Filipina, mereka sangat tangguh. Mereka datang untuk bertarung. Tetapi, kami juga siap. Kami akan berusaha tampil lebih baik di setiap ronde," aku David.

"Kami tidak menargetkan KO, tapi jika ada kesempatan tentunya tidak akan kami lepaskan. Kami telah menyiapkan rencana, dan ingin bertarung sesuai rencana kami tentunya,” ujar pelatih yang bermukim di Thailand lebih dari 30 tahun ini.

Baca Juga: Argentina Juara Piala Dunia, Pembalap MotoGP Ramai-ramai Kirim Ucapan


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Istimewa
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Dejan/Gloria Ambyar Ditumpas Wakil Hong Kong, Indonesia Tamat di Ganda Campuran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136

TERPOPULER

Close Ads X