BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Kamboja, Ryu Hirose, mengaku bila timnya masih memiliki masalah jelang memulai perjuangan di Piala AFF 2022.
Sebagai informasi, timnas Kamboja tergabung dalam Grup A di Piala AFF 2022.
Timnas Kamboja harus bersaing dengan Indonesia, Vietnam, Filipina dan Brunei Darussalam.
Lawan perdana timnas Kamboja di Piala AFF 2022 adalah Filipina.
Duel tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Morodok Techo National, Kamboja, Selasa (20/12/2022).
Tepat sehari sebelum pertandingan, Ryu Hirose mengaku bila timnya masih memiliki masalah.
Hal itu tak terlepas dari hasil uji coba melawan Malaysia beberapa waktu lalu.
Seperti yang diketahui, timnas Kamboja menelan kekalahan telak dari Malaysia dengan skor 0-4 pada Jumat (9/12/2022).
Namun hikmah yang didapatkan yakni timnas Kamboja mengetahui apa yang harus diperbaiki.
Hanya saja, timnas Kamboja masih berusaha mencari solusi terhadap masalah itu.
"Sulit untuk masuk ketika kami kalah dari Malaysia dalam pertandingan persahabatan (minggu sebelumnya)."
"Para pemain baru saja melewati musim yang panjang dan kami hanya punya waktu dua hari untuk bekerja sebelum pertandingan."
"Tapi pertandingan itu memberi kami beberapa masalah untuk dikerjakan dan mempersiapkan kami dengan lebih baik untuk pertandingan pembukaan kami melawan Filipina."
"Bagi kami, kami sedan bekerja untuk menemukan keseimbangan yang tepat antara mempertahankan penguasaan bola dan menyerang," kata Hirose, dilansir BolaSport.com dari laman resmi AFF.
Baca Juga: Dipercaya Tampil di Piala AFF 2022, Spaso Berharap Tak Kecewakan Shin Tae-yong
Setelah melawan Filipina, Kamboja bakal menghadapi timnas Indonesia.di laga selanjutnya.
Pertandingan tersebut akan terlaksana pada Jumat(23/12/2022).
Pada kesempatan ini, timnas Indonesia lebih diunggulkan karena bermain di kandang yakni di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Aseanfootbal.org |
Komentar