Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mudik Disambut Warga Argentina, Lionel Messi Nyaris Tersangkut Kabel Listrik

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 20 Desember 2022 | 16:15 WIB
Detik-detik sebelum Lionel Messi dkk nyaris tersangkut kabel listrik saat menaiki bus tingkat di Buenos Aires, Argentina.
TWITTER.COM/GCHAHAL
Detik-detik sebelum Lionel Messi dkk nyaris tersangkut kabel listrik saat menaiki bus tingkat di Buenos Aires, Argentina.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi nyaris jatuh dari atap bus yang membawa tim nasional Argentina berpawai di kota Buenos Aires akibat luput melihat kabel yang melintang. 

Argentina menang 4-2 atas Prancis lewat adu penalti pada final Piala Dunia 2022, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB di Stadion Lusail, Doha, Qatar. 

Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 3-3 selama 90 menit dan 30 menit babak perpanjangan waktu. 

Lionel Messi menyumbangkan dua gol pada menit ke-23 lewat titik penalti dan pada menit 108, melengkapi gol Angel Di Maria pada menit ke-36. 

Adapun Prancis membalas lewat trigol Kylian Mbappe, termasuk dua penalti pada menit ke-80 dan 118, serta satu gol pada menit ke-81. 

Untuk Argentina, gelar juara Piala Dunia 2022 menjadi gelar ketiga mereka sepanjang sejarah. 

Albiceleste sukses juara pada 1978 dan 1986 sebelum ini. 

Kesuksesan skuad Lionel Scaloni membawa pulang gelar juara setelah 36 tahun ini pun membuat mereka disambut bak pahlawan di Buenos Aires, ibukota Argentina. 

Personel skuad Argentina dibawa berkeliling dengan menggunakan bus tingkat. 

Bencana kecil menimpa lima pemain Argentina yakni Lionel Messi, Angel Di Maria, Rodrigo De Paul, Leandro Paredes, dan Nicolas Otamendi

Kelima pemain ini duduk di bagian atap belakang bus alih-alih di kursi. 

Saking asyiknya mengobrol dan melambai-lambai ke warga di jalan, kelima pemain ini tidak melihat kabel yang melintang. 

Akibatnya, Messi dkk harus merunduk menghindari kabel agar tidak tersangkut. 

Mereka masih beruntung karena tidak terjatuh saat merunduk, dan bus tetap berjalan mengitari kota Buenos Aires. 

Momen itu terekam oleh salah satu media asal Argentina, BNN. 

Selebrasi tim Tango akan berlangsung di Obelisk, monumen di tengah kota Buenos Aires yang kerap dijadikan lokasi perayaan olahraga. 

Pemerintah Argentina juga memastikan hari Selasa (20/12/2022) sebagai hari libur nasional agar seluruh penduduk negara berpopulasi 45 juta itu bisa ikut merayakan kesuksesan tim nasional. 

Skuad Argentina sampai ke Buenos Aires pada Selasa pagi waktu setempat dengan maskapai dalam negeri. 

Mereka lalu akan menginap di pemusatan latihan nasional dekat Bandar Udara Ministro Pizarini. 

Publik Argentina pun sudah mempersiapkan diri menyambut tim Lionel Scaloni. 

Setelah Argentina dipastikan juara, warga negara tersebut merayakan kemenangan tim kesayangan mereka dengan turun ke jalan. 

Sebelumnya, Messi juga sudah berniat merayakan kesuksesan timnya dan menyaksikan langsung euforia warga di kampung halaman, Rosario.

Baca Juga: FINAL PIALA DUNIA - Trik Kiper Argentina untuk Rusak Penalti Prancis, Tak Mempan di Mbappe

“Saya ingin ada di Argentina dan melihat meriahnya perayaan di sana,” kata Lionel Messi

“Saya ingin para warga Argentina menunggu saya. Tidak sabar untuk pulang dan menikmati kemenangan ini bersama seluruh negara di Argentina,” ucap dia. 



Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Twitter
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Baru Persis Solo Ong Kim Swee Sebut Suporter Indonesia Lebih Fanatik daripada Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136