BOLASPORT.COM - Tim nasional (timnas) kickboxing Indonesia memiliki modal bagus jelang SEA Games 2023, setelah membawa pulang dua medali emas dari Kejuaraan Asia 2022.
Sebagai ajang persiapan menuju SEA Games 2023 yang akan digelar di Kamboja, skuad garuda telah menyelesaikan Kejuaraan Asia 2022 di Bangkok, Thailand pada 10-18 Desember.
Dalam kejuaraan yang diikuti oleh negara-negara Asia tersebut, Indonesia berhasil membawa pulang dua medali emas.
Tidak hanya itu, skuad garuda juga berhasil menggondol tiga medali perak dan enam medali perunggu.
Keberhasilan skuad garuda tentunya patut diapresiasi, sekaligus menjadi modal awal yang cukup bagus sebelum turun bertanding di SEA Games 2023 pada bulan Mei mendatang.
"Meskipun ini bukan menjadi sasaran utama, kami bersyukur bisa pulang dengan hasil baik," ucap Ngatino selaku Ketua Umum Pengurus Pusat Kickboxing Indonesia (PP KBI) dikutip BolaSport.com dari ANTARA News.
"Kami bisa mengukur kekuatan kickboxing di Asia, khususnya Asia Tenggara."
Kejuaraan Asia 2022 juga akan dijadikan sebagai bahan evaluasi oleh KBI, pasalnya ajang ini merupakan uji coba pertama bagi timnas kickboxing Indonesia.
Evaluasi sangat diperlukan untuk mendapatkan hasil maksimal pada ajang selanjutnya.
"Tentunya dukungan dari pemerintah swasta kami butuhkan, sehingga Merah Putih bisa berkibar dan lagu Indonesia Raya bisa berkumandang di ajang internasional," ucap Ngatino.
Untuk ajang SEA Games 2023 mendatang, saingan terberat timnas kickboxing Indonesia adalah timnas Vietnam.
Akan tetapi timnas Indonesia cukup optimis bisa mengalahkan dominasi Vietnam, hal tersebut disampaikan langsung oleh Manajer Timnas Kickboxing Indonesia, Rossi.
"Atlet Indonesia telah menunjukkan peningkatan. Semoga kedepan akan jauh lebih baik lagi," ucap Rossi.
Setelah menyelesaikan Kejuaraan Asia 2022, timnas kickboxing Indonesia akan kembali menjalani latihan di pelatnas.
Mereka akan terus digenjot baik fisik, teknik maupun mentalnya sehingga benar-benar siap pada SEA Games 2023 mendatang.
"Atlet tidak libur. Setelah ini mereka kembali ke pelatnas untuk persiapan SEA Games," ucap Ngatino.
"Ini adalah tryout pertama dan kami berharap nanti akan ada uji coba lagi."
"Dari awal kami tidak mengatakan apa-apa, lebih kepada untuk mengukur kemampuan atlet dan negara lainnya terutama yang turun di SEA Games 2023."
Baca Juga: Kejurnas Taekwondo 2022 Jadi Komitmen PBTI Tingkatkan Kualitas Pembinaan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ANTARA News |
Komentar