Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 2022-2023 - Diwarnai Pergantian Dua Kiper, Persib Bandung Sukses Kalahkan Persita Tangerang

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 21 Desember 2022 | 19:56 WIB
Selebrasi pemain Persib Bandung, Achmad Jufriyanto setelah mencetak gol ke gawang Persita Tangerang dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (21/12).
SASONGKO DWI SAPUTRO/BOLASPORT.COM
Selebrasi pemain Persib Bandung, Achmad Jufriyanto setelah mencetak gol ke gawang Persita Tangerang dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (21/12).

BOLASPORT.COM - Persib Bandung berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 1-0 dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2022/2023 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (21/12).

Babak pertama, Persib Bandung mendapatkan peluang pada menit keenam.

Menerima umpan dari sisi kanan, Henhen Herdiana yang sudah mendapatkan ruang melepaskan tendangan keras.

Namun, masih bisa diamankan oleh kiper Dhika Bayangkara.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Head-to-head Timnas Indonesia Vs Kamboja, Garuda Perkasa tapi The Kouprey Bikin Terpeleset 1 Kali

Persib kembali memberikan ancaman pada menit ke-19.

Berawal dari umpan dari sisi kiri dari Ezra Walian, bola dikirim menuju Robi Darwis.

Tendangan Robi berhasil ditepis oleh bek Persita.

Bola rebound diterima oleh Henhen Herdiana, tapi tendangan Henhen masih belum bisa menembus gawang Dhika Bayangkara.

Baca Juga: Segera Debut Piala AFF 2022 dengan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Siap Beri Kejutan

Persita mendapatkan peluang pada menit ke-28.

Berawal dari umpan Ramiro Fergonzi, bola diarahkan ke gawang.

Bola sempat menyentuh Ezra Walian dan hampir terjadi gol bunuh diri tapi kiper Reky Wahyu bisa menepis bola.

Persib akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-45.

Arsan Makarin mengirimkan umpan ke depan gawang dan diterima oleh Ahmad Jufriyanto.

Sundulan Jufriyanto sempat mengenai pemain Persita Arif Setiawan sebelum menghujam gawang Persita.

Tidak ada tambahan gol, Persib unggul dengan skor 1-0 di babak pertama.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Shin Tae-yong Bicara Soal Kekuatan Timnas Thailand

Babak kedua, Persita mendapatkan peluang pada menit ke-53.

Elisa Basna bisa melewat hadangan dua pemain Persib.

Menuju kotak penalti, tendangan Basna masih bisa ditepis oleh kiper Reky Wahyu.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Diwarnai Gagal Penalti, Malaysia Sukses Taklukan Myanmar

Kiper Persib Reky Rahayu ditarik keluar karena mengalami cedera di bagian bahu kirinya setelah salah tumpuan dalam mendarat.

Made Wiarawan masuk untuk menggantikan Reky pada menit ke-67.

Kali ini giliran kiper Persita Dhika Bayangkara harus digantikan dengan

Pasalnya, bagian kepala Dhika sempat membentur Beckham Putra.

Dhika digantikan oleh Muhammad Rizky pada menit ke-74.

Babak kedua berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persib Bandung.

Baca Juga: Jelang Lawan Kamboja, Jordi Amat Siap Berikan Penampilan Terbaik

FT Persib Bandung vs Persita 1-0 (Arif Setiawan 45' og)

Susunan pemain Persib Bandung vs Persita Tangerang:

Persib Bandung: 34-Reky Wahyu (Made Wirawan 67); 32-Victor Igbonefo, 12-Henhen Herdiana, 2-Nick Kuipers, 11-Dedi Kusnandar, 6-Robi Darwis (Abdul Aziz 39'), 77-Ciro Alves, 70-Arsan Makarin (Beckham Putra 56'), 21-Frets Butuan (Kakang Rudianto 67'), 30-Ezra Walian (Erwin Ramdani 68').

Pelatih: Luis Milla.

Persita Tangerang: 81-Dhika Bayangkara (Muhammad Rizky 74'); 55-Muhammad Rifqi, 2-Agustin Cattaneo, 31-Arif Setiawan (Mario Jardel 45'), 11-Muhammad Toha, 17-Paulo Sitanggang, 33-Sin Yeong Bae, 10-Ezequiel Vidal (Wildan Ramdhani 78'), 6-Elisa Basna (Ghozali Muharam 78'), 88-Fahreza Sudin, 9-Ramiro Fergonzi.

Pelatih: Alfredo Silva.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Abaikan Soal Postur Tubuh, Asisten Shin Tae-yong Yakin Kiper Indonesia Punya Potensi Besar Untuk Sukses

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X