BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule ingatkan para pemain timnas Indonesia agar tidak jemawa setelah menang besar atas Brunei Darussalam.
Perjuangan timnad Indonesia belum tuntas karena masih ada dua laga penting yakni melawan Thailand dan Filipina.
Timnas Indonesia akan menjamu Thailand pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022).
Setelah laga kandang itu, timnas Indonesia pun harus berjuang lagi menghadapi Filipina pada 2 Januari 2023 di Manila.
Untuk itu, tim asuhan Shin Tae-yong tak bisa bersantai meski mereka meraih kemenangan besar 7-0 atas Brunei Darussalam di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022).
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Keras! Satu Kartu Merah Keluar, Vietnam Unggul atas Malaysia
Witan Sulaeman dan kawan-kawan masih harus berjuang apabila ingin aman diajang dua tahunan ini.
Untuk itu, Iwan Bule mengingatkan para pemain timnas Indonesia agar tidak jemawa setelah meraih kemenangan besar.
Mantan Kapolda Metro Jaya itu meminta agar para pemain tetap fokus menyelesaikan Piala AFF 2022 dengan maksimal.
Alih-alih merasa bangga, pemain diminta bisa memperbaiki kekurangan masing-masing sehingga bisa meraih hasil maksimal saat melawan Thailand dan Filipina nantinya.
“Mereka telah memberikan yang terbaik melawan Brunei."
"Sebenarnya laga pertama Vs Kamboja jadi pelajaran berharga, jadi ada perbaikan di sana-sini hasilnya bisa kita lihat,” ujar Iwan Bule kepada awak media termasuk BolaSport.com di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (27/12/2022).
“Tapi saya sekali lagi minta agar anak-anak percaya diri, hanya jangan jumawa,” ucapnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Analisis Permainan Thailand vs Filipina di Pesawat Jelang Lawan Timnas Indonesia
“Karena masih ada pertandingan yang harus diselesaikan dengan baik pula. Baik itu lawan Thailand di SUGBK, atau away melawan Filipina di Manila nanti.”
Lebih lanjut, Iwan Bule pun tak lupa berterima kasih kepada para pemain hingga tim ofisial yang telah bekerja keras selama ini.
Bahkan Iwan Bule juga berterima kasih kepada seluruh suporter yang telah hadir di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia untuk memberi dukungan ke timnas Indonesia.
Menurutnya, penampilan perkasa timnas Indonesia tak lepas dari suporter yang datang langsung mendukung.
Baca Juga: Tancap Gas, Timnas Indonesia Langsung Gelar Latihan Setibanya di Jakarta
“Terima kasih kepada anak-anak, pelatih, ofisial, suporter di Malaysia yang luar biasa,” kata Iwan Bule.
“Ada hampir 6000 yang hadir di lapangan, dan suporter di Tanah Air, dan media yang meliput,” tuturnya.
Timnas Indonesia dalam laga melawan Thailand nantinya diharapkan bisa meraih kemenangan.
Sebab laga ini menjadi pertandingan penting apabila skuad Garuda ingin lolos ke babak selanjutnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar