BOLASPORT.COM - Dua klub asal Liga Spanyol siap menyaingi Liverpool untuk merekrut gelandang timnas Maroko yang bermain di Fiorentina, Sofyan Amrabat.
Jelang dibukanya bursa transfer musim dingin Januari 2023, sejumlah tim tengah memantau pemain.
Salah satu tim yang sibuk adalah Liverpool dengan memiliki target mendatangkan gelandang di pertengahan musim 2022-2023 ini.
Gelandang yang dimiliki oleh Liverpool saat ini sudah memasuki usia yang tua, sedangkan suksesor belum ditemukan.
The Reds telah menentukan target utama mereka adalah gelandang milik Borussia Dortmund, yakni Jude Bellingham.
Namun, tampaknya pemuda berusia 19 tahun kemungkinan baru akan dilepas oleh Die Borussen pada musim panas 2023 mendatang.
Liverpool kemudian dirumorkan mengejar tanda tangan gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat.
Hal ini tidak terlepas dari penampilan sensasionalnya bersama timnas Maroko di Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Pele Meninggal Dunia, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Kompak Ucap 1 Kalimat dalam Pesan Dukacita
Amrabat mampu mengantarkan timnas Maroko menempati peringka keempat pada Piala Dunia yang dihelat di Qatar tersebut.
Akan tetapi, menurut laporan yang dikutip BolaSport.com dari Football Espana, Liverpool mendapatkan persaingan dari dua tim asal Liga Spanyol.
Atletico Madrid dan Sevilla akan terjun untuk berebut gelandang berusia 26 tahun tersebut.
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, dilaporkan merupakan penggemar berat dari Sofyan Amrabat.
Penampilan ciamiknya di Piala Dunia 2022 bersama timnas Maroko membuat juru taktik asal Argentina itu kepincut dan ingin memboyongnya ke Wanda Metropolitano.
Sementara bagi Jorge Sampaoli, pelatih Sevilla tersebut menginginkan ada pemain papan atas di lini tengah tim.
Meski mendapatkan banyak minat dari sejumlah klub, kepergian Amrabat ini akan sulit.
Fiorentina sebagai klub pemilik Amrabat tidak akan mudah melepaskannya sebab dirinya merupakan andalan tim.
Baca Juga: Negara Brasil Disatukan oleh Pele, Namanya Abadi sebagai Harta Karun Nasional
La Viola ditaksir mematok harga 60 juta euro atau sekitar Rp993 miliar bagi yang ingin membeli Amrabat.
Kontrak Sofyan Amrabat sendiri masih berlaku hingga tahun 2024 mendatang.
Bagi klub peminatnya harus bersedia merogoh kocek dalam-dalam demi memboyong Sofyan Amrabat.
???????? | Tottenham and Liverpool are the two teams leading the race to get Sofyan Amrabat. In the background are also the interests of Sevilla and Atlético de Madrid.
Meanwhile, Fiorentina resists.[La Gazzetta dello Sport] pic.twitter.com/7spd29YwQ4
— Morocco Zone ???????? (@Morocco_Zone) December 29, 2022
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-espana.net |
Komentar