BOLASPORT.COM - Lionel Messi berpeluang menyalip beberapa pencapaian Cristiano Ronaldo usai pergantian tahun. Apa saja?
Cristiano Ronaldo dipastikan absen di kompetisi Eropa setelah pindah menuju raksasa Arab Saudi, Al Nassr.
Sementara Ronaldo 'terlempar' ke Timur Tengah, Lionel Messi masih mengarungi panggung Benua Biru bersama Paris Saint-Germain (PSG).
Kepergian CR7 pun bisa dimanfaatkan La Pulga untuk melampaui pencapaian sang rival bebuyutan.
Berikut ini tiga prestasi Ronaldo di kompetisi Eropa yang dapat disamai atau disalip Messi sepanjang 2023.
Baca Juga: Al Nassr Siap Duetkan Ronaldo dengan Striker yang Dibenci Messi
TOP SCORER SEPANJANG MASA LIGA CHAMPIONS
Ronaldo masih memegang status sebagai top scorer sepanjang masa Liga Champions berkat raihan 140 gol.
Namun, Messi punya peluang besar untuk menyamai atau bahkan melewati pencapaian tersebut.
Si Kutu sudah mengoleksi 129 gol bersama Barcelona dan Paris Saint-Germain.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar