Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Restu Ayah Jude Bellingham Jadi Hambatan Real Madrid Rekrut Sang Gelandang

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 2 Januari 2023 | 11:00 WIB
Gelandang timnas Inggris, Jude Bellingham.
TWITTER.COM/ANFIELDWATCH
Gelandang timnas Inggris, Jude Bellingham.

BOLASPORT.COM - Restu dari ayah Jude Bellingham bisa menjadi hambatan dalam upaya Real Madrid merekrut gelandang milik Borussia Dortmund tersebut.

Nama gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham terus membahana.

Penampilan apik Jude Bellingham bersama timnas Inggris di Piala Dunia membuatnya semakin berkibar.

Jude Bellingham berperan kunci dalam perjalanan Inggris ke perempat final Piala Dunia 2022 dengan nilai transfernya yang terus meningkat sebagai hasil dari penampilannya.

Pada bursa transfer musim dingin 2023, dikabarkan sejumlah klub top Eropa sudah melirik Jude Bellingham.

Raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, dilaporkan menjadi yang terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Jude Bellingham.

Real Madrid diunggulkan menggaet Bellingham ketimbang duo tim Liga Inggris, Liverpool dan Manchester City.

Baca Juga: Keluh Kesah Antonio Conte Usai Tottenham Hotspur Dipermalukan Aston Villa di Kandang

El Real memprioritaskan Bellingham sebagai buruan utamanya mengingat Toni Kroos yang bakal memutuskan gantung sepatu pada akhir musim 2022-2023.

Mau tidak mau Real Madrid harus terjun berburu gelandang anyar pada jendela transfer musim dingin 2023.

Namun, Borussia Dortmund selaku pemilik Bellingham diyakini tidak akan melepas asetnya pada jendela transfer Januari 2023.

Meski siap kehilangan pemain berusia 19 tahun tersebut, Borussia Dortmund bersikukuh untuk melepas sang pemain dengan harga 150 juta euro sebagai maharnya.

Di samping itu, hasrat Dortmund untuk lolos ke Liga Champions musim depan membuat mereka bakal mempertahankan Bellingham setidaknya hingga bursa transfer musim panas 2023.

Real Madrid boleh jadi diunggulkan untuk merekrut Bellingham, tetapi ada satu kendala besar yang bakal mereka hadapi.

Dilansir BolaSport.com dari Football Insider, Ayah Bellingham, Mark, menginginkan putranya untuk bermain bersama Liverpool.

Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham, merayakan gol ke gawang Manchester City dalam laga kedua Grup G Liga Champions di Stadion Etihad, Rabu (14/9/2022).
LINDSEY PARNABY/AFP
Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham, merayakan gol ke gawang Manchester City dalam laga kedua Grup G Liga Champions di Stadion Etihad, Rabu (14/9/2022).

Baca Juga: Terungkap, Pelatih Al Nassr Sebenarnya Lebih Tertarik Rekrut Lionel Messi ketimbang Cristiano Ronaldo

Mark, yang notabene eks pemain non-liga, menilai Liverpool adalah klub yang sempurna bagi Bellingham.

Restu Mark bisa jadi bakal menjadi batu sandungan dari El Real mengingat ayah Bellingham adalah sosok penasihat dan terdekat bagi pemain melebih agen mana pun soal kariernya.

Hal ini jelas menguntungkan Liverpool dalam upaya mereka mengejar Bellingham.

Juergen Klopp sendiri telah menjelaskan secara pribadi bahwa jebolan akademi Birmingham City itu adalah jawaban atas masalah lini tengah yang melanda timnya yang menua musim ini.

Itu terlihat sekali lagi dalam kemenangan 2-1 Liga Inggris melawan Leicester City dengan tampilan lini tengah yang buruk.

Pemain-pemain seperti James Milner, Jordan Henderson, Thiago Alcantara, dan Fabinho, sudah berkepala tiga dan kondisi fisiknya telah jauh menurun.

Belum lagi pelapis mereka seperti Naby Keita, Alex-Oxlade Chamberlain, dan Harvey Elliott yang dianggap belum konsisten.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Football Insider
REKOMENDASI HARI INI

Target PSSI untuk Shin Tae-yong, Syukur-syukur Timnas Indonesia Juara ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136